Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tanaman Pohon yang Cocok Diletakkan di Dalam Ruangan

Kompas.com - 27/04/2023, 12:40 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Meski terlihat cantik saat ditempatkan di ruangan mana pun di rumah, tanaman fiddle leaf fig terlihat sangat bagus di kamar mandi.

Pastikan memilih sudut yang mendapatkan cukup cahaya dan kelembaban agar tanaman dapat tumbuh subur. Pada cuaca musim panas, tanaman ini dapat bekerja sangat baik untuk menghiasi teras rumah. 

Baca juga: 6 Hama Pohon Durian dan Cara Membasminya, Ulat hingga Kutu Putih

Pohon karet

Ilustrasi tanaman karet atau rubber plant (Ficus elastica).SHUTTERSTOCK/F2.8 Ilustrasi tanaman karet atau rubber plant (Ficus elastica).
Pohon karet memiliki daun tebal dan dapat mencapai ketinggian 1-1,8 meter. Pohon karet atau rubber tree membutuhkan banyak cahaya tidak langsung dan penyiraman secara teratur.

Berkat warna gelap daunnya yang mengilap, pohon ini terlihat indah di dalam ruangan saat dipasangkan dengan warna-warna netral.

Karena merupakan tanaman tropis, tanaman pohon karet lebih menyukai lingkungan yang lebih lembap. Pohon ini tidak memerlukan perawatan khusus untuk tumbuh subur dan menawarkan beberapa manfaat pemurnian udara. 

Jika ingin membuat tanaman hias ini tumbuh lebih tinggi, pilih memilih wadah lebih besar. 

Baca juga: Simak, Tips Sukses Merawat Pohon Buah Naga agar Berbuah Lebat

Monstera deliciosa  

Dengan tampilan menarik dan cocok untuk perabotan mewah, monstera deliciosa merupakan pilihan tepat untuk tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan

Dedaunannya hadir dengan desain potongan menarik dan bisa tumbuh sangat tinggi jika dirawat baik. Jika ingin menciptakan suasana tropis di dalam ruangan, tanaman pohon besar ini sangat direkomendasikan. 

Baca juga: 5 Tanaman Bunga Berkelopak Besar yang Dapat Mempercantik Taman

Pohon uang

Ilustrasi pohon uang (Pachira aquatica).SHUTTERSTOCK/MID TRAN DESIGNER Ilustrasi pohon uang (Pachira aquatica).
Melambangkan kemakmuran dan keberuntungan, pohon uang atau money tree hadir dengan batang ramping dengan kepang dan daun mengkilap yang memancarkan kesan tropis.

Berasal dari Meksiko dan Amerika Selatan, tanaman money tree dapat ditanam di dalam ruangan tanpa banyak masalah. Pastikan memberikannya banyak cahaya terang hingga sedang.

Pohon uang dapat mencapai ketinggian maksimum 1,5 meter di dalam ruangan. Karakteristik yang lebih menarik dari tanaman ini adalah bagaimana batangnya berevolusi dari waktu ke waktu menjadi lebih tebal dan penuh tekstur.

Tanaman uang sangat cocok untuk kamar mandi karena bisa memberi kesegaran pada ruangan dengan kelembapan tinggi. 

Nah, itu dia beberapa tanaman pohon yang cocok diletakkan di dalam ruangan. Mana yang paling Anda suka? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com