Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ke-513 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Lindungi Belarus, Rusia Tangkap Igor Girkin

Kompas.com - 22/07/2023, 07:28 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP,Anadolu

KYIV, KOMPAS.com – Masih ada beberapa hal baru yang terjadi mewarnai perang Rusia-Ukraina hari ke-513 pada Jumat (21/7/2023).

Ini termasuk, Presiden Rusia Vladimir Putin memperingatkan bahwa Moskwa akan menggunakan segala cara untuk melindungi sekutu Belarus dari kemungkinan serangan.

Sementara itu, mantan komandan separatis dan blogger militer nasionalis Rusia, Igor Girkin, ditangkap dan ditahan di tahanan menunggu persidangan atas tuduhan ekstremisme. Dia sering mengkritik kepemimpinan Rusia.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-512 Serangan Rusia ke Ukraina: Wagner Latih Pasukan Belarus, Rusia-China Latihan di Laut Jepang

Untuk lebih lengkapnya, berikut rangkuman serangan Rusia ke Ukraina hari ke-513 yang dapat Anda simak:

Menteri Kebudayaan Ukraina mengundurkan diri

Menteri Kebudayaan Ukraina Oleksandr Tkachenko pada Jumat mengumumkan telah mengundurkan diri setelah adanya "kesalahpahaman" tentang mobilisasi dana untuk proyek-proyek budaya saat Kyiv memerangi invasi Rusia.

"Saya membawa surat pengunduran diri saya kepada Perdana Menteri malam ini, karena gelombang kesalahpahaman tentang pentingnya budaya masa perang," tulis Oleksandr Tkachenko dalam postingan Facebook.

"Selama perang, dana pribadi dan anggaran untuk budaya tidak kalah pentingnya dengan drone, karena budaya adalah perisai identitas dan perbatasan kita," tambahnya, dikutip dari AFP.

Pengumuman itu disampaikan beberapa jam setelah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky meminta perdana menteri negara itu untuk mempertimbangkan mengganti Tkachenko.

Rusia gelar latihan tembakan langsung di Laut Hitam

Kementerian Pertahanan Rusia pada Jumat menyampaikan, Angkatan Laut Rusia melakukan latihan tembakan langsung di Laut Hitam barat laut.

Latihan itu terjadi hanya berselang beberapa hari setelah Kremlin mengatakan akan mempertimbangkan kapal-kapal yang melakukan perjalanan ke Ukraina melalui jalur air berpotensi menjadi sasaran militer.

"Armada Laut Hitam melakukan penembakan rudal jelajah anti-kapal secara langsung ke kapal target dalam jarak latihan tempur di bagian barat laut Laut Hitam," kata Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan di Telegram.

"Kapal target hancur akibat serangan rudal," katanya.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-511 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Tidak ke KTT BRICS | Rusia serang Odessa

Zelensky pecat duta besar untuk Inggris setelah kritik

Pemimpin Ukraina Volodymyr Zelensky pada Jumat memecat duta besar negara itu untuk Inggris, Vadym Prystaiko, setelah dia mengkritik tanggapan presiden terhadap pertikaian atas bantuan militer Inggris.

Prystaiko telah mengkritik tanggapan sarkastik Zelensky terhadap saran dari menteri pertahanan Inggris Ben Wallace bahwa Ukraina harus lebih berterima kasih atas pasokan senjata dari sekutunya.

Zelensky menandatangani keputusan yang memberhentikan Prystaiko, yang diterbitkan di situs kepresidenan. Keputusan itu tidak menjelasan alasan pemberhentian.

Putin: Rusia akan gunakan segala cara untuk melindungi Belarus

Presiden Rusia Vladimir Putin pada Jumat memperingatkan bahwa Moskwa akan menggunakan segala cara untuk melindungi sekutu Belarus dari kemungkinan serangan.

"Sejauh menyangkut Belarus, itu adalah bagian dari Negara Kesatuan, melepaskan agresi terhadap Belarusia berarti agresi terhadap Federasi Rusia," katanya pada pertemuan Dewan Keamanan Kremlin.

"Kami akan menanggapi ini dengan segala cara yang kami miliki," tambahnya.

Putin: senjata dan dukungan Barat tidak membantu Ukraina

Presiden Rusia Vladimir Putin pada Jumat juga mengatakan, bahwa serangan balasan Kyiv gagal meskipun ada dukungan militer dan keuangan dari negara-negara Barat.

"Bagaimanapun, belum ada hasil dari serangan balasan," kata Putin dalam pidato yang disiarkan televisi dari pertemuan Dewan Keamanan Kremlin.

Kyiv bulan lalu meluncurkan serangan balasan yang telah lama diantisipasi setelah menimbun senjata Barat.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-510 Serangan Rusia ke Ukraina: Peringatan Presiden Afsel | Hantaman Rudal di Selatan

Erdogan masih berusaha membujuk Putin atas kesepakatan biji-bijian Ukraina

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan pada Jumat mengatakan bahwa dirinya masih ingin meyakinkan Presiden Rusia Vladimir Putin untuk bergabung kembali dengan perjanjian ekspor biji-bijian Ukraina melalui Laut Hitam.

Sebelumnya, Rusia menolak untuk memperbaharui perjanjian tersebut.

“Saya pikir kami akan dapat memastikan kelanjutan (koridor kemanusiaan) dengan berbicara secara rinci dengan Tuan Putin,” kata Erdogan kepada media, menurut kantor berita negara Anadolu.

Serangan Rusia tewaskan 2 anak di Ukraina

Penembakan Rusia menewaskan dua anak kakak beradik di desa Druzhba di timur Ukraina pada Jumat

"Sekitar pukul tiga sore, Rusia menembaki desa dengan artileri -- salah satu peluru menghantam halaman tempat anak-anak itu berada," kata gubernur Donetsk Pavlo Kyrylenko di media sosial.

Anak yang laki-laki berumur 10 tahun dan yang perempuan 16 tahun.

Rusia mengaku memahami kekhawatiran negara-negara Afrika atas kesepakatan biji-bijian

Rusia pada Jumat mengatakan bahwa mereka memahami kekhawatiran yang mungkin dimiliki negara-negara Afrika setelah Moskwa meninggalkan kesepakatan biji-bijian Ukraina.

Rusia berjanji untuk memastikan pengiriman ke negara-negara yang membutuhkan.

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Vershinin menyampaikan, negara-negara yang membutuhkan akan menerima jaminan yang diperlukan pada pertemuan puncak akhir bulan ini.

"Kami memahami kekhawatiran yang mungkin dimiliki teman-teman Afrika kami. Tetapi saya ingin mengatakan bahwa kekhawatiran ini tidak hanya dapat dimengerti tetapi juga akan diperhitungkan sepenuhnya," kata Vershinin kepada wartawan.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-509 Serangan Rusia ke Ukraina: Timur Ukraina Memanas, Rusia Siap Andalkan Bom Tandan

Bulgaria akan kirim kendaraan lapis baja ke Ukraina

Bulgaria pada Jumat memutuskan akan mengirim sekitar 100 kendaraan pengangkut personel lapis baja ke Ukraina dalam pengiriman alat berat pertama negara Balkan itu ke Kyiv.

Parlemen Bulgaria menyetujui, dengan 148 suara mendukung dan 52 menentang, proposal pemerintah baru pro-Eropa untuk mengirim kendaraan beserta persenjataan dan suku cadang.

Pemerintah membeli berbagai model kapal induk BTR buatan Soviet pada 1980-an tetapi tidak pernah digunakan.

Rusia tangkap kritikus nasionalis Kremlin

Mantan komandan separatis dan blogger militer nasionalis Igor Girkin, yang sering mengkritik kepemimpinan Rusia, ditangkap pada Jumat dan ditahan di tahanan menunggu persidangan atas tuduhan ekstremisme.

Girkin atau lebih dikenal dengan nama samaran Igor Strelkov adalah pendukung serangan Ukraina. Tetapi, dua juga secara teratur mengkritik serangan tersebut di aplikasi perpesanan Telegram, di mana ia diikuti oleh sekitar 875.000 orang.

Dengan membuka kasus terhadapnya, pengamat mengatakan pihak berwenang mengirim sinyal bahwa setiap kritik, bahkan dari pendukung operasi militer di Ukraina, terlarang setelah pemberontakan singkat kelompok tentara bayaran Wagner.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-508 Serangan Rusia ke Ukraina: Ancaman Wagner di Perbatasan | Pertempuran Kupiansk

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com