Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selamat Hari Ibu, Inilah 4 Sosok Ibu Inspiratif yang Mendunia

Kompas.com - 22/12/2021, 12:27 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

KOMPAS.com - Ibu adalah penerang. Ibu adalah jalan. Ibu adalah kehidupan.

Perayaan Hari Ibu di seluruh dunia memang berbeda-beda variasi dan tanggalnya. Tapi momentumnya sama: mengingat peran penting ibu--yang melahirkan, mendidik, dan menyayangi Anda sepenuhnya.

22 Desember jadi perayaan Hari Ibu di Indonesia. 8 Mei di AS. Tapi sebenarnya, tiap hari adalah perayaan Hari Ibu, dengan tanggal-tanggal di atas sebagai puncaknya.

Seperti terbaca dalam judul, daftar berikut ini akan merangkum 4 sosok ibu inspiratif dari seluruh dunia.

Meski tentu saja yang nomor wahid adalah ibu Anda di rumah. Tak akan ada gantinya.

Baca juga: Setelah Wawancara Meghan dan Harry, Michelle Obama Berdoa agar Ada Pengampunan

Michelle Obama

Michelle Obama dalam serial anak-anak Waffles + Mochi yang akan di NetflixNetflix Michelle Obama dalam serial anak-anak Waffles + Mochi yang akan di Netflix

Michelle Obama adalah wanita dan ibu yang luar biasa.

Dilansir berbagai sumber, dia tidak akan membiarkan Barack Obama mencalonkan diri sebagai presiden, kecuali dia berhenti merokok.

Moral dan pekerjaan amalnya amat mengesankan dunia.

Dalam perjalanan luar negeri pertamanya ke Inggris pada tahun 2009, dia sudah menginspirasi. Berbicara dengan penuh semangat tentang pentingnya pendidikan dan tanggung jawab sosial.

Baca juga: JK Rowling Sebut Tokoh Nagini Berasal dari Mitologi Indonesia

JK Rowling

Dua puluh tahun, tujuh buku dan film blockbuster: semuanya dengan merek Harry Potter.

Lebih dari 400 juta eksemplar buku Harry Potter karangan JK Rowling telah terjual di seluruh dunia dan diterjemahkan ke dalam 67 bahasa.

Rowling, penulis miliarder pertama, banyak menginspirasi sosok-sosok ibu di luar sana.

The power of "emak-emak". Menjadikannya salah satu penulis terpenting abad ke-20 dan ke-21.

Baca juga: Black Sabbath Jadi Pembicaraan

Sharon Osbourne

Sharon OsbourneIST Sharon Osbourne

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com