Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singkirkan Ular, Pria Ini Malah Bakar Seluruh Rumahnya

Kompas.com - 06/12/2021, 10:34 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

POOLESVILLE, KOMPAS.com – Jenuh dengan kehadiran ular di rumahnya, pria di AS ini berniat mengusir hewan melata tersebut.

Bukannya berhasil mengusir ular, pria tersebut justru membakar seluruh rumahnya sebagaimana dilansir Associated Press, Selasa (4/12/2021).

Associated Press melaporkan, rumah tersebut berada di Poolesville, Montgomery County, sebuah kota berjarak 40 kilometer dari Washington DC.

Baca juga: Kebakaran Bus Terburuk di Eropa Diduga akibat Human Error

Pemilik rumah awalnya membuat asap di dalam rumahnya untuk mengusir ular di dalam.

Namun siapa sangka, asap tersebut berubah menjadi api yang besar dan melalap seluruh isi rumah.

Departemen Pemadam Kebakaran Montgomery County menuturkan, kerugian yang diderita pemilik rumah akibat kebakaran mencapai 1 juta dollar AS (Rp 14 miliar).

Tha Washington Post melaporkan, kebakaran tersebut terjadi pukul 10.00 waktu setempat pada 23 November.

Baca juga: Kesaksian Penumpang Selamat dalam Kebakaran Bus di Bulgaria yang Tewaskan 46 Orang

Juru Bicara Departemen Pemadam Kebakaran Montgomery County Pete Piringer mengatakan, 75 personel dikerahkan untuk memadamkan api di rumah itu.

Piringer menuturkan, kebakaran tersebut dipicu oleh penempatan batu bara yang terlalu dekat dengan bahan yang mudah terbakar.

Dia menambahkan, pemilik rumah tidak sengaja dan sejauh ini tidak ada korban jiwa.

Meski rumah tersebut sudah hangus, keberadaan ular, yang membuat pemilik rumah mengalami kerugian luar biasa, tak kunjung diketahui.

Baca juga: 45 Orang Tewas dalam Kebakaran Bus di Bulgaria, Termasuk Anak-anak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Global
Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Global
Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Global
Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Internasional
Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Global
Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Global
Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Global
Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Global
Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Global
Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Global
Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Global
Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Global
Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Global
Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Global
Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com