Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biografi Tokoh Dunia: Alexei Leonov, Manusia Pertama yang Berjalan di Luar Angkasa

Kompas.com - 20/07/2021, 08:00 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

KOMPAS.com - Dunia akan kembali mencatat sejarah dalam ekspedisi luar angkasa Selasa (20/7/2021), dengan misi peluncuran perusahaan dirgantara swasta Amerika Serikat (AS) Blue Origin, milik Jeff Besos.

Misi ini juga sekaligus menandai peringatan ke-52 tahun pendaratan Apollo 11 di Bulan.

Sebelumnya, miliarder Inggris Sir Richard Branson menjadi pionir turisme ruang angkasa yang menjajal sendiri roketnya Virgin Galactic, mendahului Bezos dan Elon Musk dengan SpaceX.

Baca juga: Saingi Elon Musk dan Jeff Bezos, Richard Branson Luncurkan Pesawat ke Luar Angkasa

Kondisi saat ini jauh berbeda dengan misi-misi awal luar angkasa, ketika program berisiko dan mahal ini hanya mampu dibiayai negara adidaya, Uni Soviet dan Amerika Serikat.

Adapun dari sederet nama-nama perintis ekspedisi luar angkasa dunia, nama Kosmonot perintis Alexei Arkhipovich Leonov mungkin kurang populer.

Padahal kosmonot legendaris asal Rusia ini adalah manusia pertama yang berjalan di luar angkasa (spacewalk).

Prestasi awal Leonov dan dunia itu diraih dalam misi mendebarkan yang hampir merenggut nyawanya. Namun keberhasilannya memecahkan masalah saat itu secara luas membuatnya dikagumi dunia.

Baca juga: Misinya Dibatalkan NASA, Wanita 82 Tahun Ini Akhirnya Diboyong Jeff Bezos ke Luar Angkasa

Dari seniman ke penerbang

Lahir di Listvyanka, di Krai Siberia Barat, Leonov adalah anak kedelapan dari sembilan bersaudara.

Saat berusia tiga tahun, ayahnya yang seorang petani, dipenjarakan sebagai “musuh rakyat” saat “pembersihan” Joseph Stalin mencapai puncaknya pada 1937. Ayahnya lalu diasingkan dari Ukraina ke Siberia, karena perannya dalam revolusi 1905.

Keluarga beranggotakan 11 orang itu kemudian pindah ke lokasi pembangkit listrik di Kemerovo. Di sana mereka berbagi kamar seluas 16 meter persegi, dan Leonov tidur di lantai selama dua tahun.

Sejak usia enam tahun, Leonov mulai menghasilkan uang dari bakat dan kecintaannya pada melukis.

Tapi dia lalu jatuh cinta dengan dunia penerbangan setelah bertemu dengan pilot yang berkunjung, dan melihat film Mikhail Kalatozov’s Courage (1939).

Setelah menyelesaikan Sekolah Menengah, Leonov menyadari bahwa dia tidak mampu memenuhi keinginannya untuk belajar seni di Riga, Latvia. Dia akhirnya memilih cita-citanya yang lain, yaitu menjadi penerbang.

Setelah enam tahun di perguruan tinggi pilot Kremenchug dan Chuguyev di Ukraina (Uni Soviet saat itu), Leonov berhasil lulus dari pelatih Yak11 bermesin baling-baling ke jet tempur subsonik MiG15 dan MiG17.

Baca juga: Inggris Tertarik Menjadi Tuan Rumah Stasiun Radar Angkatan Luar Angkasa AS

Misi awal Voskhod-2

Pada 1959 Leonov menjadi salah satu dari delapan pilot yang dipilih, dari 3.000 awak awal, untuk misi baru ke luar angkasa.

Beberapa tahun kemudian, ia menjadi salah satu dari 20 kosmonot utama Uni Soviet, bersama Yuri Gagarin yang, yang menjadi orang pertama di luar angkasa pada 1961. Keduanya merupakan sahabat baik.

Leonov dikenal sebagai orang yang memiliki simpati yang tinggi. Kematian rekan-rekannya dalam kontes berbahaya misi ruang angkasa antara negara adidaya saat itu, sangat memengaruhinya.

Pada Maret 1965, Leonov melakukan misi penerbangan pertamanya di Voskhod-2, misi spacewalking pertama.

Ditambatkan ke pesawat ruang angkasa dengan kabel sepanjang 4,8 m (16 kaki), ia memanjat keluar dari airlock, mendorong dirinya menjauh dan melayang di atas Bumi.

Saat itu dia melihat planet Bumi terbentang ke segala arah seperti panorama yang indah.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[POPULER GLOBAL] Warga Gaza Diperintahkan Mengungsi | Kucing Terjebak Masuk Kardus Paket

[POPULER GLOBAL] Warga Gaza Diperintahkan Mengungsi | Kucing Terjebak Masuk Kardus Paket

Global
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza, Jeda Perang 7 Bulan

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza, Jeda Perang 7 Bulan

Global
Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Global
Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Global
Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Global
Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Internasional
Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Global
Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Global
Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Global
Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Global
Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Global
Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Global
Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Global
Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Global
Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com