Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BTS Tunda Wajib Militer Setelah UU Baru Korea Selatan Disahkan

Kompas.com - 06/12/2020, 13:15 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber CNN

SEOUL, KOMPAS.com - Penggemar K-pop khususnya para Army dapat bernapas lega setidaknya untuk beberapa tahun lagi, dengan BTS ditunda untuk melakukan wajib militer.

Fans telah lama khawatir bahwa boy band yang bisa dibilang terbesar di dunia itu, dapat meredup karirnya wajib militer di Korea Selatan.

Baca juga: Pernyataan BTS soal Perang Korea Tuai Kecaman Netizen China

Hampir semua pria berbadan sehat di negara itu diwajibkan untuk bertugas di militer selama 18 bulan pada saat mereka berusia 28 tahun.

Namun, pada Selasa (1/12/2020), parlemen Korea Selatan mengeluarkan undang-undang yang mengizinkan bintang pop, seperti BTS untuk menunda tugas wajib militer mereka.

Baca juga: China dan Korea Selatan Berseteru Lagi, Kali Ini soal Kimchi

Sebelumnya, undang-undang tersebut mengizinkan pengecualian khusus untuk artis, atlet, dan musisi papan atas, misalnya, mereka yang telah memenangkan kompetisi musik klasik, tidak untuk bintang K-pop papan atas.

Namun, undang-undang yang direvisi sekarang memungkinkan pengecualian bagi mereka yang "unggul dalam budaya dan seni populer", menurut pemberitahuan dari Majelis Nasional, seperti yang dilansir dari CNN pada Rabu (2/12/2020).

Baca juga: Pembelot Korea Utara Bisa Kabur Tanpa Terdeteksi, Begini Kata Korea Selatan

Undang-undang yang direvisi menambahkan bahwa kriteria khusus untuk pengecualian akan diputuskan melalui perintah presiden.

Anggota BTS tertua, Jin, berulang tahun ke-28 pada Jumat (4/12/2020). Seandainya RUU itu tidak disahkan, dia harus mendaftar wajib militer pada akhir tahun.

Baca juga: Korea Selatan dan China Saling Berjanji untuk Berkerjasama Tangani Berbagai Masalah

Sekarang, hukum akan memberinya waktu dua tahun lagi.

Revisi ini muncul tak lama setelah single BTS "Dynamite", yang dirilis pada Agustus, menduduki puncak Billboard Hot 100 AS, yang menjadikan mereka artis pop Korea Selatan pertama yang debut menududuki No. 1.

Baca juga: Dalang Pelecehan Seksual Chatroom Berbayar di Korea Selatan Dihukum 40 Tahun Penjara

Bulan lalu, grup idol ini dinominasikan untuk Grammy Award.

Label BTS, Big Hit Entertainment, sebelumnya telah mengatakan dalam pernyataan bahwa dinas militer adalah "tugas" yang akan dipenuhi band tersebut.

Sementara, salah satu bintang K-pop terbesar di negara itu, G-Dragon, menyelesaikan layanan wajib militernya selama 20 bulan pada tahun lalu dan meninggalkan markas markas besar tentara dengan meriah.

Baca juga: Ini Bukan Pertama Kalinya Perusahaan Korea Selatan Dituding Bakar Hutan Papua

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Warga Palestina Berharap Perang Berakhir, Tapi Pesimis Gencatan Senjata Cepat Terwujud

Global
Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Politikus Muslim Sadiq Khan Menang Pemilihan Wali Kota London untuk Kali Ketiga

Global
Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Hamas Tuntut Gencatan Senjata Abadi, Israel: Itu Menghambat Proses Negosiasi

Global
Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Makna di Balik Lagu Pop Propaganda Korea Utara yang Ternyata banyak Disukai Pengguna TikTok

Global
Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Rangkuman Hari Ke-801 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Resmi Buru Zelensky | Ukraina Tembak Sukhoi Su-25

Global
China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

China Luncurkan Chang'e-6 ke Sisi Jauh Bulan, Ini Misinya

Global
Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Rangkuman Terjadinya Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa di 8 Negara

Global
Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Rusia Masukkan Presiden Zelensky ke Dalam Daftar Orang yang Diburu

Global
[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

[UNIK GLOBAL] Viral Pria India Nikahi Ibu Mertua | Galon Air Jadi Simbol Baru Protes Pro-Palestina

Global
Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Rusia Jatuhkan 4 Rudal Jarak Jauh ATACMS Buatan AS yang Ditembakkan Ukraina

Global
Kelompok Bersenjata di Gaza Rampok Bank Palestina Rp 1,12 Triliun

Kelompok Bersenjata di Gaza Rampok Bank Palestina Rp 1,12 Triliun

Global
Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Dilanjutkan di Mesir

Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Dilanjutkan di Mesir

Global
Penembakan di Dekat Paris, 1 Tewas dan Melukai 6 Orang

Penembakan di Dekat Paris, 1 Tewas dan Melukai 6 Orang

Global
Populasi Menurun, Nyaris 4 Juta Rumah Kosong di Jepang

Populasi Menurun, Nyaris 4 Juta Rumah Kosong di Jepang

Global
Zebra Kabur di Jalan Raya AS, Penunggang Rodeo Datang Menyelamatkan

Zebra Kabur di Jalan Raya AS, Penunggang Rodeo Datang Menyelamatkan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com