Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jet Tempur Etiopia Bombardir Wilayah Tigray, Perang Saudara Dikhawatirkan Meletus

Kompas.com - 07/11/2020, 20:08 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Reuters

ADDIS ABABA, KOMPAS.com – Jet tempur Etiopia dilaporkan membombardir wilayah Tigray pada Jumat (6/11/2020). Memicu kekhawatiran meletusnya perang saudara.

Perdana Menteri Etiopia Abiy Ahmed berjanji akan melakukan lebih banyak serangan udara di kawasan tersebut.

Pasalnya, pihaknya mendapat laporan bahwa pasukan bersenjata Tigray telah menguasai situs militer dan senjata milik pemerintah federal.

Abiy memperingatkan warga sipil di wilayah utara Etiopia harus menghindari “kerusakan tambahan” dengan tidak berkumpul di luar karena serangan akan terus berlanjut.

Baca juga: Pertempuran Hebat Dilaporkan Meletus di Etiopia

Pernyataan Abiy dikelaurkan pada Jumat dan disiarkan oleh stasiun televisi pemerintah sebagaimana dilansir dari Reuters.

Perselisihan sengit antara pemerintah federal Etiopia dan kelompok Tigrayan meledak pada Rabu (4/11/2020) setelah Abiy memerintahkan kampanye militer di wilayah Tigray.

Abiy, yang memenangi Hadiah Nobel Perdamaian tahun lalu, menuduh Front Pembebasan Rakyat Tigray (TPLF), menyerang pangkalan militer federal dan mencoba mencuri perlengkapan militer.

Ketika itu, dia menyebut tindakan TPLF tersebut telah melanggar “garis merah” yang telah ditentukan.

Baca juga: Sengketa Bendungan Sungai Nil antara Mesir, Ethiopia, dan Sudan

Wilayah Tigray sebelumnya menggelar pemilihan lokal pada September tanpa persetujuan pemerintah federal Etiopia.

Pemerintah federal Etiopia lantas menyebut pemilihan tersebut ilegal dan membentuk pemerintahan sementara di wilayah tersebut.

"Keputusan telah diambil untuk mencopot badan eksekutif dan dewan wilayah (Tigray) saat ini," kata House of Federation Etiopia dalam sebuah pernyataan di akun Facebook-nya.

Organisasi pegiat hak digital, Access Now, melaporkan jaringan komunikasi telepon dan internet di wilayah Tigray telah diputus oleh pemerintah federal Etiopia.

Baca juga: Sengketa Bendungan GERD di Sungai Nil, Ethiopia Yakin Tak Rugikan Siapa Pun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

Global
AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

Global
9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

Global
Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Global
ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Global
143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

Global
AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

Global
[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

Global
Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com