Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kesalahan Simpan Bawang Putih, Bikin Baunya Kurang Maksimal

Kompas.com - 31/07/2023, 13:17 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Bawang putih biasa dibeli dalam kantong dengan berat mulai dari 250 gram. Dengan begitu pembelian bawang putih biasa dalam beberapa siung.

Ada cara menyimpan bawang putih yang tepat dan mudah diikuti untuk menjaga rasa dan aroma saat dimasak.

Simak beberapa kesalahan saat menyimpan bawang putih agar tetap segar dalam waktu yang cukup lama.

Baca juga:

1. Menyimpan bawang putih di kulkas

Sebenarnya, bawang putih bisa awet dan segar tanpa harus dimasukkan ke dalam lemari es seperti yang dilansir dari laman All Recipes.

Namun beberapa orang mungkin berasa tidak yakin dengan ketahanan segar dari bahan masakan yang satu ini.

Jadi, bawang putih disimpan dalam lemari es. Padahal cara itu bisa saja salah karena bisa membuat layu dalam kulkas.

2. Jangan dibekukan dalam keadaan utuh

Dilansir dari laman Mashed, hindari menyimpan bawang putih utuh dengan cara dibekukan.

Pasalnya, cara tersebut bisa merusak rasa dan tekstur dari bawang putih. Selain itu, bawang putih bisa berubah menjadi kering warnanya menjadi cokelat.

3. Tidak menyimpan bawang putih di tempat yang kering

Bawang putih bisa disimpan pada suhu kamar di tempat yang kering dan gelap dengan sirkulasi udara yang baik. Gunakan kantong kertas atau jaring untuk menyimpan bawang putih.

Dengan cara ini, bawang putih bisa tahan hingga beberapa minggu tanpa muncul tunasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com