Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/07/2022, 15:12 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tekstur chiffon cake yang sempurna umumnya terasa ringan, lembut, dan berongga.

Hal itu disampaikan langsung oleh pemilik usaha chiffon cake Tata Cakery, Chrestella Agatha.

Cara membuat chiffon cake yang salah dapat menyebabkan bolu lembut ini gagal. Adonannya tidak mengembang sempurna dan kempis saat dikeluarkan dari oven.

Menurut Chrestella, setidaknya ada empat penyebab chiffon cake bantat dan kempis setelah keluar dari oven, seperti berikut ini.

Baca juga:

1. Meringue masih cair

Meringue merupakan campuran putih telur dan gula yang dikocok hingga kaku dan mengembang.

Chrestella menyampaikan, konsistensi meringue harus tepat sebelum dicampur dengan adonan chiffon cake.

Ada beberapa penyebab konsistensi meringue tetap cair meski sudah dikocok lama. Salah satunya, masih tersisa air pada kocokan mikser yang digunakan.

"Pemisahan kuning dan putih telur juga bisa jadi penyebabnya. Kayak ada terbawa kuning telurnya, itu bikin gagal," ujar Chrestella saat ditemui Kompas.com di Tata Cakery, Rabu (13/7/2022).

2. Cara mengaduk adonan salah

ilustrasi mengaduk adonan chiffon cake. shutterstock/anmannyan ilustrasi mengaduk adonan chiffon cake.

Cara mengaduk adonan chiffon cake tidak sembarangan. Menurut Chrestella, cara mengaduk adonan chiffon cake yang paling tepat adalah menggunakan teknik aduk lipat (fold).

"Kalau mengaduknya asal, tidak lipat, kan adonannya sensitif banget, jadinya chiffon cake bantat atau gak mengembang," ujar Chrestella.

"Kalau mengaduknya asal, jadi enggak bervolume. Misalnya mangkuk (mikser) yang harusnya penuh, jadi enggak penuh, saat dipanggang tidak mengembang," tambahnya.

Baca juga:

3. Suhu memanggang chiffon cake tidak tepat

ilustrasi memanggang bolu. shutterstock/Amawasri Pakdara ilustrasi memanggang bolu.

Selanjutnya, suhu pemanggangan juga menjadi penyebab chiffon cake tidak mengembang, meski adonannya sudah benar.

Menurut Chrestella, durasi memanggang chiffon cake lebih lama dibandingkan dengan jenis bolu lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com