Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencoba Bone Broth dari Grouu, Kaldu Tulang buat Beragam Masakan

Kompas.com - 31/10/2021, 22:03 WIB
Lea Lyliana

Penulis

Sumber Healthline

Sementara, bone broth ayam pun aromanya hampir mirip tapi lebih ringan. Saat dicicipi kedua bone broth tersebut memiliki rasa yang umami yang khas.

Namun, baiknya tambahkan sedikit garam agar rasanya lebih gurih.

Selanjutnya, Kompas.com coba menggunakan bone broth sapi untuk membuat sup kacang merah. Namun Kompas.com hanya memakai seperempat jar saja lalu ditambahkan dengan air.

Meski begitu rasa sup kacang merah dengan tambahan bone broth sapi ini juga gurih. Bahkan aromanya kaldunya pun masih kuat. 

Baca juga:

Sementara itu, bone broth ayam coba Kompas.com nikmati dengan tambahan garam laut saja. Dari segi rasa, bone broth ayam ini lebih ringan daripada bone broth sapi.

Sayangnya menurut Kompas.com, aromanya sedikit amis walau masih bisa ditolerir. Kompas.com pun coba menambahkan bone broth pada cokelat hangat.

Satu cangkir cokelat hangat, saya tambahkan sekitar satu sendok teh bone broth. Dari segi rasa sepertinya tidak jauh berbeda dengan cokelat hangat biasanya, hanya sedikit lebih gurih.

Namun aroma cokelatnya menjadi lebih unik, manis dan gurih khas kaldu. 

Baca juga: 4 Ciri MPASI yang Sudah Tidak Layak Dimakan Si Kecil

Kendati demikian, kedua bone broth ini bisa menjadi pilihan jika kamu malas membuat kaldu sendiri di rumah. Selain praktis, kaldu ini juga kaya manfaat. 

Saat cuaca sedang dingin, kamu bisa menyajikan bone broth tersebut untuk menghangatkan badan. Penggunaannya pun bisa bermacam-macam, bisa untuk sup atau tambahan minuman hangat. 

Melihat dari laman resminya, harga bone broth dari Grouu ini sekitar Rp 70.000- Rp 105.00 per jar. Satu jar berisi sekitar 210 mililiter. 

Jika ingin mencoba, kamu bisa melakukan pembelian melalui laman resmi atau media sosial @grouu.id. Selain bone broth mereka juga memiliki MPASI siap saji dengan sekitar 160 varian menu. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com