Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Ciri Singkong yang Bagus, Bekal Bikin Sawut Pulen

Kompas.com - 21/08/2021, 11:11 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Singkong merupakan salah satu umbi yang dapat dibuat menjadi beragam kudapan. Beberapa olahan singkong yang populer ialah sawut, lemet, atau gethuk. 

Untuk membuat kudapan dari singkong, sebaiknya gunakan yang umbinya tidak terlalu tua. Dengan demikian tekstur singkong akan lebih empuk dan pulen setelah dimasak. 

Baca juga: 3 Cara Pilih Singkong yang Bagus untuk Kolak

Yuk, kenali ciri-ciri singkong yang bagus dan cocok digunakan untuk membuat kudapan. 

1. Kulitnya berwarna kemerahan

Saat membuat kudapan dari singkong, sebaiknya pilih yang kulitnya masih berwarna kemerahan. 

Baca juga: Resep Lemet Singkong, Jajanan Tradisional yang Dibungkus Daun Pisang

Singkong dengan ciri-ciri tersebut umumnya lebih empuk dan pulen saat diolah. Jadi, ketika digunakan untuk membuat kudapan seperti sawut, singkong lebih mudah diparut.

ilustrasi singkongPIXABAY/BRETT_HONDOW ilustrasi singkong

2. Batangnya gendut 

Singkong yang bagus memiliki batang yang gendut dan lurus. Saat diolah teksturnya empuk dan tidak berserat.

Oleh karenanya, singkong ini digunakan untuk membuat kudapan, seperti sawut atau getuk. 

Baca juga: Resep Getuk Lindri, Kue Basah Gluten Free 3 Langkah

3. Berwarna putih

Ilustrasi daging umbi singkong mentah yang empuk dan tidak pahit. PIXABAY/ Dian A. Yudianto Ilustrasi daging umbi singkong mentah yang empuk dan tidak pahit.

Mengutip dari "Seri Penganan Jadul tetap Favorit: Jajan Pasar dari Ubi, Singkong, & Talas" oleh Tim Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ciri singkong pulen dapat diketahui dari warna umbinya. 

Singkong yang bagus memiliki umbi berwarna putih kekuningan. Singkong dengan ciri ini dapat menghasilkan tekstur yang empuk dan pulen.

Baca juga: Cara Kupas Kulit Singkong dengan Mudah dan Cepat

Sementara itu, sebaiknya hindari menggunakan singkong yang berwarna kebiruan. Hal tersebut merupakan tanda bahwa singkong memiliki kulaitas buruk. 

Saat diolah tekstur singkong tersebut cenderung keras. Rasanya pun pahit dan tidak enak.

Buku "Seri Penganan Jadul tetap Favorit: Jajan Pasar dari Ubi, Singkong, & Talas" oleh Tim Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com