Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Restoran Mewah di Yogyakarta dan Sekitarnya, Menunya Beragam

Kompas.com - 31/05/2021, 12:07 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Yogyakarta identik dengan kota yang menyajikan kuliner murah. Walau demikian, di Yogyakarta pun ada restoran mewah yang tak kalah menarik untuk dicoba. 

Restoran tersebut tidak hanya fine dining saja, tetapi ada juga restoran keluarga dan restoran hotel.

Sesekali, coba agendakan untuk menikmati sajian di restoran tersebut. Terutama, saat momen spesial, misalnya ulang tahun atau merayakan hari jadi.  

Baca juga: 15 Tempat Sarapan di Yogyakarta, dari Camilan hingga Makanan Berat

Berikut ini, ada 15 rekomendasi restoran mewah di Yogyakarta dan sekitarnya. Beberapa restoran, letaknya ada di wilayah Magelang yang berbatasan langsung dengan Yogyakarta.

1. Canting Restaurant

Bicara soal rekomendasi restoran mewah di Yogyakarta, maka Canting Restaurant wajib masuk ke dalam lisnya. 

Restoran ini berada di rooftop Galeria Mall. Alamatnya ada di Jalan Jend. Sudirman Nomor 99-101, Terban, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. 

Sekalipun berlabel restoran mewah, tetapi harga makanan di Canting Restaurant bisa dibilang terjangkau, sekitar Rp 40.000 - Rp 150.000. 

Baca juga: 15 Bakmi Jawa Enak di Yogyakarta, Favorit Warga Lokal dan Wisatawan

Menu-menu yang disajikan cukup beragam, ada camilan hingga hidangan utama. Pilihan hidangan utamanya pun cukup banyak, ada steak, aneka pasta, dan juga masakan Asia. 

Canting Restaurant buka setiap hari, tetapi jam operasional berbeda tiap hari. Oleh karenanya, lebih baik cek media sosial mereka sebelum berkunjung ke sana. 

2. Abhayagiri Restaurant

Salah satu makanan yang disajikan Restoran Abhayagiri di Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.TRIBUN JOGJA/HAMIM THOHARI Salah satu makanan yang disajikan Restoran Abhayagiri di Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Abhayagiri Restaurant bisa menjadi pilihan bila kamu ingin berburu sunset sembari menikmati hidangan yang lezat. 

Letaknya yang tak jauh dari Candi Ratu Boko membuat pemandangan di sekitar Abhayagiri Restaurant makin menarik untuk dinikmati. 

Menu makanan yang ditawarkan di Abhayagiri Restaurant cukup bervariasi, ada masakan western hingga kuliner khas Yogyakarta. Penyajiannya dibuat sekelas resort bintang lima.

Untuk harganya sendiri, mulai dari Rp 50.000-an. 

Baca juga: 15 Tempat Makan Keluarga di Yogyakarta, Cocok untuk Akhir Pekan

Abhayagiri Restaurant buka setiap hari pukul 11.00-21.00 WIB. Silakan mampir jika ingin mencobanya. 

Alamat lengkapnya ada di Heritage Resort RT 02 RW01, Sumberwatu, Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. 

3. Mediterranea Restaurant by Kamil

Kafe dengan interior minimalis ini, bisa menjadi pilihan jika kamu ingin menyantap hidangan mewah bersama keluarga atau kekasih.

Mediterranea Restaurant by Kamil ini menyajikan beragam menu masakan Eropa, mulai dari pasta hingga rissoto.

Tersedia pula aneka dessert dan camilan jika kamu tak ingin makan berat. 

Baca juga: 6 Kedai Gelato di Yogyakarta, Tempat Jajan dan Nongkrong

Bagi yang penasaran ingin mencoba, silakan datang langsung ke Mediterranea Restaurant by Kamil yang letaknya tak jauh dari Prawirotaman. 

Lokasinya tepatnya ada di Jalan Tirtodipuran Nomor 24A, Mantrijeron, Yogyakarta. Jam operasionalnya tiap pukul 08.00-23.00 WIB. 

Baiknya, lakukan pemesanan terlebih dulu untuk memastikan ketersediaan tempat. 

4. Thyme Beef Bar & Eatery

Porterhouse steak dari dry aged beef. Dok. Shutterstock/hlphoto Porterhouse steak dari dry aged beef.

Di sekitar Plaza Ambarukmo, ada satu restoran mewah yang patut dicoba, namanya ialah Thyme Beef Bar & Eatery. 

Lokasinya ada di Jalan Laksda Adisucipto KM 6 Nomer 13, Ambarukmo, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. 

Konon, restoran ini memiliki sajian dry aged beef wagyu yang lezat. Dagingnya juicy dan cita rasanya pun lezat. 

Baca juga: 15 Tempat Kuliner Sekitar Malioboro Yogyakarta, Harganya Mulai Rp 5.000-an

Tak cuma western food, Thyme Beef Bar & Eatery juga menyajikan masakan Indonesia yang enak. Bahkan, menu Oxtail Soup atau sup buntut di Thyme pun terkenal kelezatannya. 

Sajian di Thyme Beef Bar & Eatery diberi harga antara Rp 30.000 - Rp 100.00. Sementara, untuk jam operasionalnya setiap pukul 10.00-22.00 WIB. 

5. Rosella Kitchen

Di Rosella Easy Dining, kamu bisa menikmati kuliner khas Indonesia sembari bersantai memandang hamparan persawahan yang hijau. 

Jika ke sini kamu wajib menu set menu Rijjstafel. Set menu ini dibuat untuk empat orang. Konon, Rijjstafel merupakan gaya perjamuan makanan pada zaman Hindia-Belanda.

Baca juga: 5 Cafe Instagramable di Yogyakarta, Cocok untuk Foto Cantik

Buat yang penasaran, silakang datang langsung ke Rosella Kitchen yang beralamat di Jalan Kabupaten KM 3,5 Nomor 50, Trihanggo, Gamping, Yogyakarta. Jam bukanya pukul 12.00-21.30 WIB. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com