Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Jantung Ayam Cabai Hijau, Pakai Bumbu Iris Praktis untuk Pemula

KOMPAS.com - Punya jantung ayam di rumah? Coba olah dengan resep jantung ayam bumbu pedas dengan irisan cabai hijau. 

Kamu bisa menggunakan sekitar 300 gram jantung ayam untuk tiga porsi makan. Bumbu dari cara masak jantung ayam yang satu ini juga tidak ribet, bisa pakai bumbu iris.

Dilansir dari majalah Saji / ED 497 2021 terbitan Gramedia Pustaka Utama, ada cara membuat jantung pisang bumbu cabai hijau yang pedas untuk lauk makan rice bowl.

  • Resep Tumis Jamur Tiram Spesial Pakai Jantung Ayam untuk Sarapan
  • Resep Sate Angkringan, Pakai Jeroan Bumbu Merah Pedas
  • 7 Tips Mudah Rebus Jeroan Sapi agar Tidak Bau dan Cepat Empuk

Resep tumis jantung ayam cabai hijau

Bahan

  • 300 gram jantung ayam
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak goreng

Bumbu iris

  • 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah cabai keriting hijau
  • 2 buah cabai hijau besar
  • 1 cm lengkuas

Cara membuat tumis jantung ayam cabai hijau

  1. Lumuri jantung ayam dengan air jeruk nipis, diamkan selama 10 menit. Tumis bumbu iris sampai harum.
  2. Tambah dengan jantung ayam, aduk sampai berubah warna.
  3. Bubuhi kecap manis, garam, dan gula. Aduk hingga bumbu merata dan meresap.

Majalah Saji / ED 497 2021 terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com. 

https://www.kompas.com/food/read/2024/01/17/090300075/resep-jantung-ayam-cabai-hijau-pakai-bumbu-iris-praktis-untuk-pemula

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke