Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Macaroni Schotel Panggang untuk Camilan Keluarga

KOMPAS.com - Coba buat macaroni schotel panggang untuk camilan keluarga. 

Cara membuat macaroni schotel panggang tidaklah rumit. Kamu hanya perlu merebus makaroni lalu mencampurkan dengan saus creamy dari susu dan keju.

Selanjutnya, adonan tersebut hanya perlu dipanggang hingga matang. Jika tak punya oven, macaroni schotel ini juga dapat dikukus. 

Selengkapnya, ikuti resep macaroni schotel panggang dari buku "Variasi Schotel" oleh Dapur Alma terbitan PT Gramedia Pustaka Utama berikut. 

Resep macaroni schotel panggang 

Bahan

Cara membuat macaroni schotel panggang

1. Rebus makaroni hingga matang, tiriskan. Siram air dingin supaya tidak lengket satu sama lain. 

2. Panaskan margarin dalam wajan hingga meleleh. Tumis bawang merah hingga harum. Masukkan tepung terigu, aduk-aduk.

Masukkan susu, aduk hingga licin lalu beri garam dan merica.

3. Potong-potong daging ayam dengan bentuk tipis memanjang. Campur ke dalam larutan susu. Masukkan makaroni dan beri sebagian keju parut, garam, dan merica, aduk rata. 

4. Siapkan pinggan tahan panas yang agak dalam. Tuang adonan ke dalamnya. Taburi atasnya dengan tepung roti, keju parut, dan sedikit margarin. 

Bisa juga diberi potongan keju mozarella atau quick melt.

5. Panggang selama 20 menit hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan hias dengan daun paterseli. 

Buku "Variasi Schotel" oleh Dapur Alma terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

https://www.kompas.com/food/read/2021/09/09/210200675/resep-macaroni-schotel-panggang-untuk-camilan-keluarga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke