Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Naniura Khas Batak yang Dimasak Finalis MasterChef Indonesia

KOMPAS.com - Pada episode MasterChef Indonesia yang tayang Sabtu (28/8/2021), dua finalis diberikan tantangan untuk membuat masakan khas Sumatera Utara, yaitu naniura.

"Naniura itu makanan yang sangat ikonik dan terkenal karena proses memasaknya ini ikannya tidak dimasak dengan api atau temperatur tetapi hanya dibumbui dengan diberi asal. Jadi, dia cooked by acid," kata Chef Renatta.

Menurut Renatta, naniura kerap disajikan pada acara bona taon atau acara kumpul keluarga masyarakat Batak.

Simak resep naniura dari buku "Seri Femina: Seri Wisata Kuliner Indonesia Mengenal Dapur Batak" (2020) oleh Femina terbitan PT Aspirasi Pemuda berikut ini.

Resep naniura

Bahan:

  • 1 ekor (1 kg) ikan mas
  • 1 1/2 sdt garam
  • 9 gr air jeruk juungga
  • Sambal:
  • 100 gr kecombrang, rebus hingga lunak
  • 1 sdm andaliman, haluskan
  • 1/2 sdt garam

Bumbu sambal, sangrai hingga matang:

  • Resep Naniura, Sashimi ala Batak dengan Bumbu Rempah
  • Rahasia Kelezatan Kuliner Khas Batak, Pakai 5 Rempah Ini

Cara membuat naniura

1. Cuci bersih ikan mas. Buang sisiknya, belah punggung. Cabuti duri ikan dari dagingnya, kerat bagian kulitnya.

2. Lumuri ikan dengan garam dan enam sendok makan air jeruk jungga. Tutup dengan plastik lengket hingga rapat. Simpan di dalam lemari es hingga bumbu meresap.

3. Sambal: haluskan bumbu sangrai bersama kecombrang dan andaliman. Tambahkan garam dan sisa air jeruk jungga, aduk rata.

3. Tata ikan di piring saji. SIrami sambal hingga rata. Sajikan dingin.

https://www.kompas.com/food/read/2021/08/28/203600175/resep-naniura-khas-batak-yang-dimasak-finalis-masterchef-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke