Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Sambal Teri Jengki, Bisa Jadi Lauk Makan

KOMPAS.com - Sambal juga bisa jadi lauk makan. Caranya dengan menggabungkan bahan sambal dengan protein seperti ikan atau cumi.

Yuk, coba buat sambal teri jengki dari Sajian Sedap ini. Teksturnya garing krenyes karena semua bagian teri bisa dimakan.

Semenara rasanya pedas, asam, dan manis. Jangan lupa cuci dan groeng teri jengki sebelum mengolahnya jadi sambal.

Resep sambal teri jengki

Bahan bumbu halus:

  • 4 buah cabai merah besar
  • 10 biji cabai rawit merah
  • 2 buah tomat merah
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam

Bahan:

  • 50 gram teri jengki, digoreng kering
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 1 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara membuat sambal teri jengki:

1. Panaskan minyak secukupnya untuk menumis, tumis bahan bumbu halus sampai harum.

2. Masukkan teri jengki goreng, aduk sebentar dengan bumbu halus. Angkat dan sajikan.

https://www.kompas.com/food/read/2021/03/02/081200375/resep-sambal-teri-jengki-bisa-jadi-lauk-makan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke