Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

USU Pastikan Peserta UTBK yang Curang Tidak Bisa Daftar Jalur Mandiri

Kompas.com - 11/05/2023, 11:55 WIB
Dwi Oktariana,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Universitas Sumatera Utara (USU) memastikan tidak akan menerima peserta UTBK 2023 yang ketahuan melakukan kecurangan pada seleksi jalur mandiri 2023.

Hal ini merupakan sanksi USU atas buntut tertangkapnya tujuh peserta UTBK 2023 yang melakukan kecurangan pada saat pelaksanaan UTBK 2023 di pusat UTBK USU, pada Rabu (10/5/2023).

Baca juga: Jika Peserta UTBK SNBT 2023 Curang, SNPMB: Dikirim ke Penegak Hukum

Sebelumnya, panitia UTBK USU menemukan tujuh peserta yang berupaya melakukan kecurangan pada hari ketiga pelaksanaan UTBK.

Dari ketujuh peserta yang melakukan kecurangan, empat peserta melaksanakan ujian di Fakultas Kedokteran USU, satu peserta berada di Fakultas Keperawatan, satu peserta di FISIP, dan satu peserta di Fakultas Psikologi.

Wakil Rektor bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Kealumnian USU, Edy Ikhsan menjelaskan temuan tindak kecurangan tersebut pertama kali ditemukan oleh pengawas ruangan yang mencurigai tindak tanduk peserta yang mencurigakan.

Setelahnya, pihak pengawas melakukan prosedur pemeriksaan menggunakan metal detector dan hasilnya ditemukan beberapa alat rekam yang dipasang di badan mereka.

"Kita apresiasi pengawas ruangan yang sigap melakukan pemeriksaan sehingga upaya kecurangan bisa digagalkan. Ke depan, pihak USU akan memperketat prosedur pengawasan," kata Edy dalam keterangan resmi.

Panitia UTBK USU langsung menghubungi Polsek Medan Baru untuk datang dan melakukan pemeriksaan atas kejadian tersebut.

Pihak kepolisian kemudian membawa ketujuh peserta ke Polsek Medan Baru dan didampingi oleh panitia UTBK USU.

Terkait dengan penanganan dan proses hukum kepada tujuh peserta yang melakukan kecurangan, Edy menegaskan pihak USU menyerahkannya kepada prosedur hukum yang berlaku.

Baca juga: Rektor USU: Jangan Percaya Calo UTBK SNBT agar Bisa Diterima

Menurut Kepala Kantor Humas, Promosi dan Protokoler Amalia Meutia, pihak USU ikut mendampingi seluruh pemeriksaan yang dilakukan kepolisian terhadap tujuh peserta hingga selesai.

Hasilnya, ketujuh peserta tersebut hanya dinyatakan sebagai saksi korban, sehingga hanya diberikan sanksi berupa pemanggilan orangtua, pembinaan, dan dapat dipulangkan.

"Tim USU mendampingi sampai pemeriksaan selesai dan diambil kesimpulan bahwa peserta tadi adalah saksi korban. Jadi kami rasa kurang tepat kalau disampaikan bahwa USU tidak membuat laporan," jelas Amalia kepada Kompas.com, Kamis (11/5/2023).

Terkait tujuh peserta yang terbukti melakukan kecurangan pada saat UTBK, USU memberikan sanksi dengan tidak memperkenankan untuk mengikuti jalur mandiri USU pada tahun ini.

USU menyerahkan sepenuhnya keputusan terkait sanksi blacklist terhadap peserta UTBK yang melakukan kecurangan kepada panitia pusat SNPMB untuk seleksi UTBK tahun depan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Temui LPAI, Menparekraf Bicara soal Dampak Buruk Game Online dan Nasib Anak Bangsa

Edu
15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

15 SMA Swasta Terbaik di Jogja, Nomor 1 Sekolah Khusus Laki-laki

Edu
Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Mendikbud Minta PTN Kembalikan Kelebihan Bayar UKT Mahasiswa

Edu
Gelar 'Mini Workshop', Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan 'Customer Experience'

Gelar "Mini Workshop", Pulpenmas Institute Ajak Sekolah Mulai Perhatikan "Customer Experience"

Edu
Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Seluruh Lulusan Kelas 2024 Sinarmas World Academy Diterima di Universitas Top Dunia

Edu
7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

7 Program Prioritas Kemenag bagi Guru dan Tendik 2024, Salah Satunya Insentif

Edu
11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

11 SMA dengan Nilai UTBK Tertinggi di Tangsel, Referensi PPDB 2024

Edu
UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

UKT Batal Naik, Mendikbud Minta PTN Rangkul Mahasiswa yang Mengundurkan Diri

Edu
PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

PPDB Jabar 2024: Cek Dokumen yang Dibutuhkan dan Kuota Semua Jalur

Edu
Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Gelar Dialog di Universiti Sains Malaysia, JIC Ajak Mahasiswa Terlibat Misi Perdamaian Global

Edu
Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Kisah Nikita, Sempat Alami Diskriminasi karena Disabilitas, Kini Lulus dari UGM

Edu
20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

20 SMA Terbaik di DKI Jakarta, Referensi Daftar PPDB 2024

Edu
Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Selain Batalkan Kenaikan UKT, Kemendikbud Juga Minta PTN Lakukan Ini

Edu
LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

LPDP Tahap 2 Dibuka Juni, Ini Perbedaan LPDP Reguler dan LPDP PTUD

Edu
BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

BEM SI Minta Kemendikbud Revisi Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 soal UKT

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com