Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Presidensi G20 Indonesia, Perpusnas Luncurkan Buku Tematik

Kompas.com - 31/10/2022, 19:47 WIB
Dian Ihsan

Penulis

Di mana isinya relevan dengan isu-isu prioritas yang diusung Indonesia dalam Presidensi G20, yakni arsitektur kesehatan global, transisi energi berkelanjutan, dan transformasi digital dan ekonomi.

Baca juga: Sosok Vinka, Mahasiswa ITB Lulus dengan IPK Tertinggi 3,98

Dalam sambutannya, Kepala Perpusnas, Muhammad Syarif Bando mengatakan bahwa dari sisi transformasi digital, Perpusnas pada tahun 2022 mengangkat tagline "Transformasi Digital Menuju Ekosistem Digital Nasional" dengan target menghasilkan 3 juta konten digital pada 2023.

Kepala Perpusnas menjelaskan, upaya Perpusnas memperluas akses digital ditujukan untuk mempercepat terwujudnya manusia unggul yaitu sumber daya manusia yang bukan hanya menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, tetapi juga memiliki kemampuan Inovasi dan kreativitas.

Di sisi lain, penerbitan buku tematik G20 dilakukan sebagai upaya menginformasikan melalui tulisan, yang kemudian dibaca dan dimengerti.

"Buku itu kalau dibandingkan dengan senjata jauh lebih dahsyat daripada senjata. Karena satu peluru memang menembus satu kepala, tapi sejatinya menghancurkan jutaan nilai kemanusiaan. Sedangkan satu buku yang kita digitalkan akan menembus jutaan kepala sekaligus menumbuhkan miliaran nilai kemanusiaan baru," jelas dia.

Baca juga: 80 Orang Penerima Beasiswa MORA 5000 Doktor-LPDP Tak Terima Hak 9 Bulan

Penerbitan buku tematik G20 ini diharapkan memberikan kontribusi positif dan sebagai usaha kolektif demi suksesnya Indonesia pada Presidensi G20 Tahun 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com