Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jawab Kebutuhan LPTK, Tanoto Foundation Gandeng NIEI Singapura Gelar Lokakarya

Kompas.com - 21/03/2022, 19:19 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Menjawab kebutuhan Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK) mengenai praktik mengajar, Program Pintar Tanoto Foundation bekerja sama dengan National Institute of Education International (NIEI) Singapura mengadakan lokakarya pengayaan dan penguatan praktik mengajar dalam pendidikan calon guru pada 21-23 Maret 2022.

Program Pintar Tanoto Foundation meyakini program pendidikan calon guru seharusnya berorientasi pada praktik. Mereka harus mendapatkan pengalaman yang otentik dan nyata sebelum menjadi tenaga pendidik yang profesional dan kompeten nantinya.

“Dengan memperkenalkan calon guru kepada lingkungan sekolah dan pengalaman mengajar akan berdampak pada kompetensi dan kepribadian guru yang dihasilkan,” ujar M. Ari Widowati, Direktur Program Pendidikan Dasar Tanoto Foundation dalam sambutan.

Pelatihan ini diadakan sebagai langkah strategis untuk menjawab kebutuhan perbaikan terus menerus mengenai pola pendampingan dan pembimbingan praktik mengajar calon guru, khususnya di 10 LPTK mitra Tanoto Foundation.

Dengan berbagi pengalaman dan praktik baik dari Singapura, diharapkan dapat menguatkan dan mengembangkan praktik mengajar sebagai langkah akademik dalam mempersiapkan calon guru di Indonesia.

Baca juga: Seminar Nasional LPTK: Kolaborasi dan Reflektif Jadi Kunci Penyiapan Guru Unggul

 

Langkah ini juga sebagai upaya melakukan tolok ukur terhadap pendekatan yang efektif di ranah global.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com