Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tradisi Unik Tahun Baru di Berbagai Negara, Ada Makan Mi dan Lempar Piring

Kompas.com - 31/12/2023, 08:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seluruh masyarakat dunia akan merayakan tahun baru pada Senin (1/1/2024).

Tahun baru di Indonesia biasanya diperingati dengan kumpul bersama keluarga atau teman-teman terdekat sambil menonton kembang api.

Ada juga yang merayakan tahun baru dengan menulis resolusi atau harapan, agar tahun selanjutnya dapat berjalan lebih baik.

Tak hanya di Indonesia, warga di negara lain juga memiliki tradisi perayaan tahun baru yang tak kalah unik.

Berikut sederet tradisi unik yang diadakan selama perayaan tahun baru di berbagai negara.

Baca juga: Daftar Daerah yang Terancam Cuaca Ekstrem hingga Tahun Baru 2024


1. Makan makanan keberuntungan

Orang-orang di berbagai negara memiliki kebiasaan makan makanan yang diyakini membawa keberuntungan selama perayaan tahun baru.

Dikutip dari Glamour (30/12/2022), warga Spanyol mengawali tahun baru dengan makan 12 butir anggur dalam waktu 12 detik. Jumlah ini melambangkan setiap detak jam. 

Tradisi ini diyakini dapat mengusir kejahatan sekaligus meningkatkan peluang mendapatkan tahun baru yang sejahtera dan beruntung.

Tak hanya Spanyol, masyarakat Jepang juga punya tradisi makan makanan keberuntungan berupa semangkuk mi soba hangat.

Warga setempat percaya makanan ini melambangkan pelepasan diri dari tahun yang lama.

Baca juga: Jam Operasional Kantor BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan Selama Tahun Baru 2024

2. Lompat di pantai Brasil

Sementara itu, warga Brasil biasanya menghabiskan tahun baru dengan pergi ke pantai karena bertepatan dengan musim panas.

Mereka akan memakai pakaian serba putih yang melambangkan kesucian.

Setelah tengah malam, mereka harus masuk ke air dan melompati tujuh gelombang laut sambil membuat tujuh permintaan.

Tradisi ini berakar pada penghormatan kepada Yemanja, Dewi Air.

3. Lempar piring di Denmark

Melempar piring umumnya dianggap sebagai tindakan yang tidak baik. Namun, hal ini tidak berlaku saat malam tahun baru di Denmark.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com