Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Band T'Koes yang Dilarang Nyanyikan Lagu-lagu Koes Plus

Kompas.com - 28/09/2023, 19:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Band asal Indonesia T'Koes mendapatkan sorotan usai dilarang membawakan lagu-lagu milik band legendaris Koes Plus.

Larangan tersebut disampaikan oleh keluarga besar Koes Plus melalui akun Instagram @official.sarikoeswoyo.

T'Koes dilarang menyanyikan lagu Koes Plus sejak Sabtu (22/9/2023).

Baca juga: Duduk Perkara Perseteruan T-Koes Vs Keluarga Koes Plus

Diberitakan Kompas.com, Rabu (27/9/2023), larangan tersebut dibuat karena keluarga menganggap T'Koes kurang beretika dengan membawakan lagu-lagu Koes Plus tanpa izin.

Di sisi lain, pelarangan ini terjadi setelah beredar sebuah video saat pendiri T'Koes mengiyakan pernyataan yang menyebut anak-anak personel Koes Plus tidak jelas.

T'Koes telah menerima pelarangan tersebut dan berjanji tidak akan lagi membawakan lagu milik Koes Plus.

Baca juga: Perjalanan Nomo Koeswoyo, Drummer Koes Bersaudara yang Meningal di Usia 85 Tahun

Lantas, siapa itu T'Koes dan apa hubungannya dengan Koes Plus?


Baca juga: Mengenang Kurt Cobain, Ikon Musik Rock Modern

Profil T'Koes

T'Koes merupakan band tribut dari grup musik legendaris Indonesia Koes Plus. Band ini berdiri pada 2007 berkat inisiasi dari Agusta Marzall.

Dikutip dari Kompas.com, Rabu (27/9/2023), T'Koes mirip dengan Koes Plus yang beranggotakan kakak-beradik.

Personel T'Koes terdiri dari kakak-adik bernama Jaru Marzall (keyboard/gitar), Ghalifa Marzall (gitar/vokal), Jim Marzall (bass/vokal), serta ayah mereka Agusta Dwi Susanto Marzall (drum).

Nama band T’Koes berasal dari "Terinspirasi Koes Plus". Band ini memang terinspirasi dari band legendaris tersebut. Selain itu, sang ayah Agustua merupakan penggemar berat Koes Plus.

T'Koes pernah tampil di stasiun televisi swasta dalam program Empat Mata.

Mereka juga tampil di berbagai panggung di Indonesia. Band ini bahkan pernah mendapatkan tawaran tampil di Hong Kong dan China.

T'Koes sering kali tampil dengan membawakan lagu-lagu orisinil milik Koes Plus seperti “Ku Sayang Padanya”, “Bunga di Tepi Jalan”, hingga “Panah Asmara”.

Baca juga: Mengenang Profesor Drum Neil Peart...

Hubungan dengan Koes Plus

Koes PlusKompas.com Koes Plus
T'Koes selalu tampil dengan rambut gondrong dan celana cutbray, penampilan jadul seperti yang dimiliki band-band legendaris seperti Koes Plus.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com