Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Sederhana Melatih Mindfulness untuk Anak-anak

Kompas.com - 31/07/2023, 11:30 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Mindfulness dapat diartikan sebagai kesadaran atau perhatian penuh, merupakan praktik untuk fokus terhadap keadaan sekitar dan emosi yang sedang dirasakan.

Pikiran dan perasaan fokus pada apa yang Anda alami saat ini tanpa menambahkan penilaian atau pemikiran yang berlebihan.

Dikutip dari laman mindful.org, mindfulness adalah kemampuan dasar manusia untuk dapat hadir sepenuhnya.

Mereka juga menyadari di mana mereka berada dan apa yang sedang dilakukan, serta tidak terlalu reaktif atau kewalahan dengan apa yang terjadi di sekitarnya.

Mindfulness adalah kualitas yang sudah dimiliki setiap manusia, itu bukan sesuatu yang harus dipanggil, Anda hanya perlu belajar bagaimana mengaksesnya.

Baca juga: Apa Itu Mindfulness? Berikut 6 Cara Sederhana untuk Melatihnya


Saat Anda dalam kondisi penuh perhatian, akan mengurangi stres, meningkatkan kinerja, memperoleh pandangan terang dan kewaspadaan melalui mengamati pikiran sendiri.

Mindfulness memiliki sejumlah metode berbeda yang bermanfaat mengurangi stres dan bersantai. Ini bisa dilakukan oleh siapapun dari anak-anak hingga lansia.

Bagi anak-anak, mindfulness bertujuan membantu mengurangi pikiran berlebihan tentang masa lalu atau masa depan yang bisa menguras pikiran, tenaga, atau mengkhawatirkan.

Mindfulness mengajari mereka untuk menerima pikiran dan perasaan mereka saat ini dan membentuk kebiasaan untuk mengatasi semua emosi besar yang mungkin mereka miliki.

Baca juga: Cara Sederhana untuk Meditasi

Tips melatih mindfulness pada anak

Ilustrasi cara melatih mindfulnes untuk anak-anak.iStockphoto/fizkes Ilustrasi cara melatih mindfulnes untuk anak-anak.

Anak-anak bisa menghadapi banyak situasi di rumah dan di sekolah yang menguji emosi, fokus, dan kemampuan mereka untuk menangani diri mereka sendiri.

Dilansir dari laman Healthline, berikut beberapa tips sederhana untuk mulai membiasakan mindfulness pada anak-anak:

1. Menggunakan latihan guided imagery

Menggunakan latihan guided imagery (citra terpandu) membantu membawa fokus mereka ke pikiran dan napas mereka dengan cara yang menyenangkan.

Jika anak Anda bermasalah dengan latihan yang lama, coba memulai dengan sesuatu yang pendek dan kembangkan seiring mereka beradaptasi dengan latihan tersebut.

Bisa dimulai dengan video citra terpandu untuk anak-anak yang ada di YouTube. Misalnya dengan video bertema laut selama 15 menit.

Halaman:

Terkini Lainnya

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

Tren
Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Tren
Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Tren
Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Bisakah BPJS Kesehatan Digunakan di Luar Kota Tanpa Pindah Faskes?

Tren
BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Panas di Indonesia pada April 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com