Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Barang-barang yang Tidak Boleh Ditaruh di Bagasi Motor, Apa Saja?

Kompas.com - 14/11/2022, 18:05 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan soal barang-barang yang tidak boleh diletakkan di bagasi sepeda motor viral di media sosial, Twitter.

Twit itu diunggah oleh akun ini pada Minggu (13/11/2022).

"Yuk sharing is caring," tulis pengunggah.

Selain itu, pengunggah juga melampirkan gambar yang bertuliskan,"Barang-barang yang gaboleh ditaro di bawah jok motor selain handphone apa guys???".

Hingga Senin (14/11/2022), unggahan tersebut telah dikomentari oleh 2.821 warganet, dibagikan kepada 1.963 akun, dan disukai hingga 19.800 pengguna Twitter.

Lantas, barang-barang apa saja yang tidak boleh ditaruh di bagasi motor?

Baca juga: Ramai soal Motor Tak Ganti Oli 4 Bulan Disebut Masih Kencang, Ini Kata Dosen Teknik Mesin

Penjelasan dosen teknik mesin

Dosen sekaligus peneliti dari Departemen Teknik Mesin dan Industri UGM Jayan Sentanuhady mengatakan, bahwa terdapat segelintir barang yang dilarang diletakkan di bagasi motor demi keselamatan.

"(Barang) apa-apa boleh (diletakkan di bagasi motor). Kecuali barang berbahaya," ucapnya, saat dikonfirmasi oleh Kompas.com, Senin (14/11/2022).

Adapun barang yang berbahaya itu adalah barang-barang yang mengandung bahan kimia yang sifatnya mudah terbakar atau meledak.

"Seperti bensin dalam botol, peledak, dan lain-lain," terang dia.

Namun, hal ini tidak serta merta membuat semua bahan kimia dilarang diletakkan di bagasi sepeda motor.

"Bahan kimia tertentu aja. Kan enggak semua bahan kimia berbahaya," tandas Jayan.

Baca juga: Viral, Video Pengendara Motor Pelat Merah Disebut Tak Mau Bayar dan Kabur Usai Isi BBM

Bagaimana dengan ponsel?

Jayan menyampaikan bahwa barang-barang elektronik boleh diletakkan di bagasi sepeda motor.

"(Barang elektronik) tidak apa-apa (diletakkan di bagasi motor)," kata Jayan.

Hal serupa juga disampaikan oleh Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com