Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/08/2023, 09:30 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Saturnus adalah planet yang dikenal karena keindahan cincinnya. Bahkan, cincin Saturnus disebut paling menakjubkan dibandingkan dengan cincin planet-planet lainnya.

Selain Saturnus, Uranus dan Neptunus juga memiliki cincin, tetapi cincin planet-planet ini sangat redup dan sulit dilihat dari Bumi.

Apa yang menyebabkan cincin Saturnus sangat terang?

Sistem cincin Saturnus adalah satu-satunya yang cukup besar untuk dapat dilihat melalui lensa mata teleskop amatir pada umumnya.

Melansir BBC Sky at Night Magazine, cincin Saturnus sangat mencolok karena terdiri dari partikel yang sangat reflektif yang tak terhitung jumlahnya, sedangkan komponen sistem cincin lainnya lebih sempit dan terdiri dari materi yang kurang reflektif.

Baca juga: Seperti Apa Foto Terbaru Cincin Saturnus yang Ditangkap Teleskop Webb?

Selain itu, dari Bumi, Uranus dan Neptunus berjarak lebih jauh dibandingkan Saturnus sehingga cincin sempit mereka hanya berjarak beberapa detik busur di langit malam.

Dilansir dari NASA, cincin Saturnus dianggap sebagai potongan komet, asteroid, atau bulan yang pecah sebelum mencapai planet, dan terkoyak oleh gravitasi Saturnus yang kuat.

Cincin Saturnus terbuat dari miliaran bongkahan kecil es dan batu yang dilapisi dengan bahan lain seperti debu.

Partikel cincin sebagian besar berkisar dari butiran es kecil seukuran debu hingga bongkahan sebesar rumah. Bahkan, beberapa partikelnya berukuran sebesar gunung. Sebagian besar cincin Saturnus akan terlihat putih jika dilihat dari puncak awan Saturnus.

Baca juga: 10 Fakta Menarik Titan, Bulan Terbesar Milik Saturnus

Keunikan lain cincin Saturnus

Menariknya lagi, setiap cincin mengorbit pada kecepatan yang berbeda di sekitar planet ini. Sistem cincin Saturnus memanjang hingga 282.000 kilometer dari planet ini, namun ketinggian vertikal biasanya sekitar 10 meter di cincin utama.

Dinamakan menurut abjad sesuai urutan penemuannya, cincin-cincin itu relatif dekat satu sama lain, dengan pengecualian celah selebar 4.700 kilometer yang disebut Divisi Cassini yang memisahkan Cincin A dan B.

Cincin utamanya adalah A, B, dan C. Cincin D, E, F, dan G lebih redup dan baru ditemukan.

Mulai dari Saturnus hingga paling luar, ada cincin D, cincin C, cincin B, Divisi Cassini, cincin A, cincin F, cincin G, dan terakhir, cincin E. Lebih jauh lagi, ada cincin Phoebe yang sangat redup di orbit bulan Saturnus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com