Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/04/2023, 14:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Jantung pisang dapat diolah menjadi hidangan yang lezat. Rasanya sedikit manis, meski getah di antara kelopaknya terasa pahit dan harus dibuang sebelum dimasak.

Biasanya, kelopak jantung pisang direndam dalam air lemon untuk membantu mengurangi rasa pahit yang tersisa.

Menariknya, jantung pisang juga mengandung berbagai nutrisi penting. Oleh sebab itu, makan jantung pisang bisa bermanfaat untuk kesehatan.

Kandungan nutrisi jantung pisang

Dilansir dari Healthline, jantung pisang mengandung banyak nutrisi, termasuk antioksidan, beberapa mineral, dan sedikit protein. 

Jantung pisang juga rendah kalori dan lemak serta menawarkan keseimbangan serat tidak larut dan serat larut.

Baca juga: Apa Saja Manfaat Susu Kedelai untuk Kesehatan?

Berikut adalah kandungan nutrisi dalam 100 gram jantung pisang:

  • Kalori: 23
  • Karbohidrat: 4 gram
  • Lemak: 0 gram
  • Protein: 1,5 gram

Studi juga menunjukkan bahwa jantung pisang mungkin sangat tinggi serat, serta mineral seperti potasium, kalsium, magnesium, zat besi, zinc, dan tembaga.

Selain itu, jantung pisang juga menyediakan semua asam amino esensial yang dibutuhkan tubuh serta mengandung lebih sedikit gula alami daripada buah pisang dan buah tropis lainnya.

Jantung pisang juga menawarkan banyak antioksidan, termasuk quercetin, catechin, fenol, saponin, dan tanin. 

Baca juga: 5 Manfaat Buah Kedondong untuk Kesehatan

Manfaat jantung pisang untuk kesehatan

Mengingat kandungan nutrisinya yang kaya, berikut adalah beberapa manfaat jantung pisang untuk kesehatan.

1. Dapat menurunkan kadar kolesterol dan gula darah

Jantung pisang memiliki beberapa senyawa dalam tangkai dan dagingnya yang dapat menurunkan kolesterol tinggi dan kadar gula darah.

Meski penelitian terhadap manusia masih diperlukan, penelitian pada hewan menunjukkan bahwa ekstrak dari jenis pisang yang berbeda memiliki efek penurun kolesterol dan antioksidan. Senyawa tumbuhan alami, yakni sterol, mungkin juga bertanggung jawab.

Sterol diketahui dapat membantu mencegah penyerapan kolesterol dari usus, yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.

Baca juga: 4 Manfaat Buah Sawo untuk Kesehatan

Dalam penelitian lain, tikus yang diberi makanan yang mengandung bubuk jantung pisang memiliki kadar kolesterol total dan gula darah yang lebih rendah.

Kandungan serat bunga pisang yang tinggi mungkin juga berpengaruh untuk kolesterol.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com