Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kamasutra Satwa: Kibaskan Ekornya ke Samping, Tanda Anjing Betina Siap Kawin

Kompas.com - 29/07/2021, 20:05 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Anjing merupakan salah satu hewan peliharaan yang dikenal dengan kepintaran dan kesetiaannya.

Demi menjaga kesehatan dan ras anak anjing, penting bagi pet parents mengetahui kapan waktu yang tepat bagi anjing untuk kawin.

Masa kawin dan kehamilan pada anjing bisa terjadi selama heat cycle berlangsung.

Baca juga: Anjing Dapat Memahami Manusia Sejak Lahir, Kok Bisa?

Melansir Vet West, Rabu (28/7/2021), heat cycle merupakan siklus pubertas pada anjing betina yang biasa terjadi di sekitar usia enam bulan.

Pada anjing ras kecil, mereka akan mengalami heat cycle lebih cepat, yaitu pada usia empat bulan. Sementara pada ras anjing besar hingga raksasa, bisa menunggu hingga mereka berusia delapan belas bulan hingga dua tahun untuk mengalami heat cycle.

Heat cycle terjadi dua kali dalam setahun. Pada ras anjing raksasa seperti Great Danes, Irish Wolfhounds, St Bernard dan lainnya, mereka mengalami heat cycle setiap satu sampai satu setengah tahun sekali.

Setiap anjing memiliki panjang heat cycle yang berbeda-beda. 

Ada empat tahapan yang akan dilalui anjing di masa heat cycle, pertama proestrus. Rata-rata ini terjadi selama tujuh hingga sepuluh hari. Namun, bisa juga berlangsung dari empat hingga dua puluh hari.

Tahap ini dicirikan dengan adanya pembengkakan vulva dan puting secara signifikan. Ciri ini adalah yang paling mudah menandakan bahwa anjing sedang dalam heat cycle.

Anjing juga akan lebih sering menjilati vulva yang mungkin mengeluarkan darah. 

Di sisi lain, muncul juga tanda eksternal, seperti anjing jantan yang mulai kerap berkeliaran di sekitar anjing betina.

Tapi pada tahap ini, umumnya betina masih belum siap menerima anjing jantan, sehingga mereka sering menyelipkan ekornya untuk melindungi diri.

Baca juga: 5 Manfaat Memelihara Anjing Menurut Sains

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com