Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perhatikan, GT Lima Puluh Jalan Tol Indrapura-Kisaran Ditutup Dua Hari

Kompas.com - 06/02/2024, 08:17 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

KOMPAS.com - Kini pengendara yang biasa melintasi Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi Indrapura-Lima Puluh perlu memilih jalur lain.

Sebab, dilakukan penutupan sementara di Gerbang Tol (GT) Lima Puluh mulai hari ini atau Selasa (06/02/2024) pukul 00.00 WIB sampai Rabu (07/02/2024) pukul 23.59 WIB.

Informasi tersebut tertera di dalam unggahan akun Instagram resmi @hktolindonesia pada Senin (05/02/2024).

"Dalam rangka penyempurnaan sistem transaksi di Tol Indrapura-Lima Puluh, akan dilakukan penutupan jalur sementara pada Gerbang Tol Lima Puluh," tulisnya.

Baca juga: 5 Ruas Tol Trans-Sumatera Ditarget Rampung Paruh Tahun 2024, Apa Saja?

Sehingga, bagi pengguna jalan yang ingin melintas dari arah Lima Puluh ke Tebing Tinggi atau sebaliknya diharapkan menggunakan jalan nasional (non-tol) sebagai alternatif rute.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya ya dan tetap selalu berhati-hati dalam berkendara," tutupnya.

Untuk diketahui, ruas Tol Indrapura-Lima Puluh sepanjang 15 kilometer mulai dioperasikan pada 10 November 2023, berbarengan dengan ruas Tol Tebing Tinggi-Indrapura sepanjang 28 kilometer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com