Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menanam Melon di Polybag, Cocok untuk Lahan Sempit

Kompas.com - 05/02/2024, 14:06 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Melon merupakan salah satu buah yang banyak disukai. Buah ini memiliki rasa yang manis dan menyegarkan.

Selain enak, harga jual buah melon juga relatif tinggi. Maka dari itu, menanam melon bisa menjadi salah satu ide bisnis yang menguntungkan.

Budidaya buah melon tak harus dilakukan di lahan luas. Lahan sempit di dekat rumah juga bisa dimanfaatkan untuk menanam melon.

Baca juga: Cara Menanam Melon di Pot, Bisa di Halaman Rumah

Di lahan sempit, tanaman melon bisa ditanam dalam pot atau polybag. Meski di lahan sempit, tanaman melon tetap bisa tumbuh dan berkembang dengan maksimal apabila dirawat dengan baik.

Dilansir dari situs milik Dinas Pertanian & Pangan Kabupaten Demak, Senin (5/2/2024), berikut cara menanam melon di polybag dengan mudah.

Hal yang harus diperhatikan sebelum menanam melon di polybag

Ilustrasi melon, menanam melon di pot.SHUTTERSTOCK/NTDANAI Ilustrasi melon, menanam melon di pot.

Sebelum mulai menanam melon di polybag, ada beberapa hal yang penting untuk diperhatikan. Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Baca juga: Cara Menanam Semangka Kuning dan Perawatannya

  • Tanaman melon memerlukan penyinaran matahari penuh minimal 8 jam per hari. Maka dari itu, letakkan tanaman di tempat yang tidak ternaungi.
  • Media tanam harus gembur, sehingga komposisi media tanam harus diperhatikan dengan baik. Selain itu, pastikan juga media tanam mengandung banyak unsur hara untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman.
  • Melon memiliki akar yang panjang dan banyak. Jadi, jangan gunakan polybag berukuran kecil.
  • Lakukan penyiraman secukupnya dan kondisikan media tanam lembap, namun tidak terlalu berair.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com