Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Warna Interior Rumah yang Akan Populer di Tahun 2022

Kompas.com - 08/12/2021, 14:28 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Menjelang tahun 2022, prediksi tren warna yang akan booming di tahun depan sudah mulai bermunculan.

Tahun baru tentu hadir dengan semangat dan harapan baru, untuk itu warna cerah dan lembut menjadi pilihan untuk menggambarkan semangat kembali ke rutinitas normal.

Melansir dari Country Living, Rabu (8/12/2022), Jika kamu berencana untuk memberikan sentuhan warna baru pada hunian, trend warna 2022 ini bisa menjadi referensi.

Menurut Kayleigh Jordan, seorang desain interior, tak hanya pada perabot, kamu bisa memasukkan elemen warna baru pada area dinding untuk ruangan tampak lebih segar.

Baca juga: Tren Desain Interior yang Diprediksi Populer pada 2022

Kuning terang atau babouche

Jenis warna kuning babouche berasal dari warna sandal kulit yang digunakan oleh pria Maroko.

Meskipun berwarna kuning terang, warna ini akan membuat ruangan yang luas terasa hangat seperti sinar matahari yang lembut. Jenis warna ini juga cocok untuk ruangan dengan cahaya matahari yang terbatas.

Baca juga: 7 Faktor yang Perlu Dipertimbangkan Saat Membeli Pintu Interior

Putih pucat

Jika kamu ingin mendekorasi hunian dengan warna netral yang timeless, jenis warna putih pucat bisa menjadi pilihan.

Jenis warna ini membuat ruangan menjadi lebih teduh dan cocok di padukan dengan beragam jenis furnitur, lukisan ataupun karpet dengan warna mencolok.

Baca juga: 3 Manfaat Menggunakan Wallpaper Bunga Dalam Desain Interior

Biru langit

Menurut Kayleigh, warna biru yang sejuk dan segar bisa menambahkan semangat baru pada ruangan.

Selain dinding, kamu juga bisa mengaplikasikan warna biru langit pada bagian plafon rumah. Jenis warna ini dapat membawa ketenangan dan kehangatan pada ruanganmu.

Baca juga: 7 Hal dalam Desain Interior Rumah yang Bisa Bikin Anda Bahagia

Hijau sage

Ilustrasi interior rumah paduan minimalis dan boho chic. SHUTTERSTOCK/FOLLOWTHEFLOW Ilustrasi interior rumah paduan minimalis dan boho chic.

Warna ini menggambarkan alam dan juga warna dedaunan yang lembut, hal yang kita sukai selama masa pandemi.

Hobi bercocok tanam menjadi populer sejak masa lockdown karena menenangkan.

Kesan pada warna hijau daun ini pula yang ingin diaplikasikan pada interior rumah.

Baca juga: Simak, 4 Kesalahan Umum Dekorasi Rumah Menurut Desainer Interior

Merah lembut atau incarnadine

Menurut Kayleigh, jenis warna incarnadine membuat hunian terasa lebih elegan, hangat dan nyaman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com