Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buat Ruangan Tampak Lebih Manis dengan Warna Baby Pink

Kompas.com - 02/11/2021, 23:11 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

Sumber Renonation

JAKARTA, KOMPAS.com-- Warna pink kerap diidentikkan dengan warna yang feminim atau nyentrik. Namun seiring dengan berkembangnya zaman, warna pink kini sudah banyak variasinya, salah satunya adalah warna baby pink.

Warna baby pink sangat berbeda dengan warna pink yang kita kenal. Jika warna pink yang biasa kita bayangkan akan membuat tampilan terlihat mencolok, maka warna baby pink justru sebaliknya.

Baby pink akan membuat ruangan terkesan lembut, tenang, dan manis. Oleh karena itu, banyak orang menggunakan warna ini untuk membuat ruangan terlihat manis dan menarik.

Bagi kamu yang tertarik dan ingin mengaplikasikan warna baby pink pada ruangan, berikut beberapa ide menerapkan warna baby pink pada ruangan seperti dilansir dari Roohome, Selasa (2/11/2021).Baca juga: 7 Ide Dekorasi Kamar Tidur Pria, Nyaman dan Elegan

 

1. Warna baby pink untuk dinding

Warna baby pink memang akan membuat ruangan terlihat manis dan indah, namun jika digunakan secara berlebihan tentu akan membuat ruangan menjadi kaku dan norak.

Jika sudah terlanjur mengaplikasikannya ke dinding, jangan gunakan furnitur dengan warna yang sama. Kamu bisa menggunakan furnitur dengan warna lain yang bisa menonjolkan kesan manis pada ruangan. 

Untuk membuat ruangan terlihat lebih lembut dan manis, kamu bisa memadukan warna baby pink dengan warna putih. Memberi sedikit sentuhan pada dinding ruangan dengan warna putih akan membuat ruangan tidak hanya terlihat lembut dan manis tetapi juga terlihat lebih cerah. Hal ini akan membuat ruangan terasa nyaman.

2. Dekor kamar anak dengan warna baby pink

Mendekorasi kamar anak dengan warna baby pink adalah pilihan yang tepat. Menggunakan baby pink sebagai warna dasar akan membuat suasana ruangan menjadi hangat, nyaman, dan tenang. Sangat cocok untuk anak di bawah lima tahun.

Baca juga: Cara Mendekorasi Kamar Tidur Anak dari Tahapan Bayi hingga Dewasa

3. Kombinasikan warna baby pink dengan rotan

Menambahkan beberapa barang berbahan rotan bisa menambah kesan hangat pada ruangan. Warna cokelat cream lembut pada rotan sangat cocok jika dipadukan dengan baby pink di ruangan.

Warna baby pink bisa kamu terapkan pada jok kursi rotan, bantal kursi atau taplak meja rotan.

Ada banyak barang rotan yang bisa kamu pilih untuk membuat ruangan terlihat hangat, seperti tikar rotan, meja rotan kecil, wadah kotak rotan, dan masih banyak lagi. Gunakan item

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com