Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasukan Israel Tembaki Warga Palestina yang Menunggu Bantuan Makanan

Kompas.com - 20/02/2024, 12:37 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber Al Jazeera

JALUR GAZA, KOMPAS.com - Pasukan Israel melepaskan tembakan ke arah kerumunan orang yang sedang menunggu bantuan makanan di barat Kota Gaza Palestina, Senin (19/2/2024).

Akibatnya, seorang warga tewas dengan luka di kepalanya. Banyak pula warga Palestina lain yang terluka karena serangan tersebut.

Rekaman video yang diverifikasi oleh Al Jazeera menunjukkan warga Palestina pada hari Senin melarikan diri untuk berlindung di sepanjang jalan pantai yang hancur di Gaza utara akibat adanya tembakan keras.

Baca juga: Shehab Peluk Erat Jenazah Ibunya Korban Serangan Israel

Dari video tersebut juga menunjukkan asap abu-abu akibat bom mengepul saat ribuan warga Palestina berkumpul di wilayah barat Kota Gaza.

Kantor berita Wafa menyebutkan sedikitnya 10 orang juga terluka dalam serangan itu.

Para korban dan saksi mengatakan kepada Al Jazeera bahwa serangan Israel tidak beralasan.

"Saya terjatuh. Saya mendengar suara tembakan saat itu dan saya tidak tahu apa yang terjadi," kata seorang pria di rumah sakit tempat dia dilarikan untuk mendapatkan perawatan.

Seorang laki-laki lain mengatakan dia hanya pergi ke daerah itu untuk mencari tepung.

"Kami ingin memberi makan anak-anak kami, sama seperti orang lain, jadi kami pergi mencari tepung. Tapi kemudian kami ditembak, peluru ditembakkan dan tank-tank maju ke arah kami," terangnya.

Serangan tersebut adalah yang kedua dalam beberapa hari terakhir dan terjadi di tengah situasi kemanusiaan yang memburuk dengan cepat di Gaza.

Baca juga: PBB Peringatkan Adanya Ledakan Kematian Anak-anak di Jalur Gaza

Sebelumnya, PBB telah memperingatkan kondisi di Gaza yakni kelaparan yang dirasakan sekitar 2,3 juta orang.

Rekaman yang diambil pada hari Senin juga menunjukkan anak-anak Palestina bergegas mengambil tepung dari tanah setelah salah satu karung terbuka.

Meskipun berada dalam situasi yang menyedihkan, Israel yang mengontrol pintu masuk ke Gaza menolak mengizinkan lebih banyak bantuan masuk.

Beberapa badan PBB pada hari Senin memperingatkan bahwa kekurangan makanan dan air yang mengkhawatirkan serta penyebaran penyakit dapat menyebabkan ledakan kematian bagi anak-anak di Gaza.

"Kami telah memperingatkan selama berminggu-minggu bahwa Jalur Gaza berada di ambang krisis nutrisi," terang Ted Chain, wakil direktur eksekutif aksi kemanusiaan UNICEF.

"Jika konflik tidak berakhir sekarang, gizi anak-anak akan terus menurun, menyebabkan kematian atau masalah kesehatan lain, yang akan berdampak pada anak-anak Gaza sepanjang hidup mereka dan berpotensi menimbulkan dampak antargenerasi," jelas dia.

Baca juga: Penembakan di Libya, 10 Orang Tewas

Menurut Kementerian Kesehatan Palestina, setidaknya 29.092 warga Palestina, sebagian besar perempuan dan anak-anak, tewas dalam serangan Israel sejak 7 Oktober. Sedangkan 69.028 lainnya terluka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Anarki Laut China Selatan dan Urgensi Strategi 'Zero Conflict'

Anarki Laut China Selatan dan Urgensi Strategi "Zero Conflict"

Global
Italia Buru 142 Tersangka Anggota Mafia 'Ndrangheta

Italia Buru 142 Tersangka Anggota Mafia 'Ndrangheta

Global
Rangkuman Hari Ke-811 Serangan Rusia ke Ukraina: 280 Warga Sri Lanka Ikut Perang | Menhan Baru Rusia Ungkap Prioritasnya

Rangkuman Hari Ke-811 Serangan Rusia ke Ukraina: 280 Warga Sri Lanka Ikut Perang | Menhan Baru Rusia Ungkap Prioritasnya

Global
AS: Boeing Bisa Dituntut atas Jatuhnya Lion Air dan Ethiopian Airlines

AS: Boeing Bisa Dituntut atas Jatuhnya Lion Air dan Ethiopian Airlines

Global
Mengapa Presiden Putin Ganti Menteri Pertahanannya?

Mengapa Presiden Putin Ganti Menteri Pertahanannya?

Internasional
Konflik Gaza Dominasi Kampanye Pilpres AS, Isu Ukraina Memudar

Konflik Gaza Dominasi Kampanye Pilpres AS, Isu Ukraina Memudar

Global
Taiwan Deteksi 45 Pesawat China Terbang Dekati Wilayahnya, Terbanyak Sejauh Ini

Taiwan Deteksi 45 Pesawat China Terbang Dekati Wilayahnya, Terbanyak Sejauh Ini

Global
AS Siap Kirim Senjata Lagi ke Israel, Kali Ini Senilai Rp 16,1 Triliun

AS Siap Kirim Senjata Lagi ke Israel, Kali Ini Senilai Rp 16,1 Triliun

Global
Dituding Israel Tak Izinkan Bantuan Masuk ke Gaza, Mesir: Kalian Putar Balikkan Fakta 

Dituding Israel Tak Izinkan Bantuan Masuk ke Gaza, Mesir: Kalian Putar Balikkan Fakta 

Global
Bebas Visa ke Korea Selatan, Mengapa Tak Kunjung Terwujud?

Bebas Visa ke Korea Selatan, Mengapa Tak Kunjung Terwujud?

Global
PBB: 56 Persen Korban Tewas di Gaza adalah Perempuan dan Anak-anak

PBB: 56 Persen Korban Tewas di Gaza adalah Perempuan dan Anak-anak

Global
[POPULER GLOBAL] Warga Israel Rusak Bantuan untuk Gaza | Jet Israel Bom Kamp Pengungsi Nuseirat

[POPULER GLOBAL] Warga Israel Rusak Bantuan untuk Gaza | Jet Israel Bom Kamp Pengungsi Nuseirat

Global
Erdogan: Lebih dari 1.000 Anggota Hamas Dirawat di RS Turkiye

Erdogan: Lebih dari 1.000 Anggota Hamas Dirawat di RS Turkiye

Global
Pemerintah Arab: Ibadah Haji Tanpa Izin akan Ditahan dan Kena Sanksi

Pemerintah Arab: Ibadah Haji Tanpa Izin akan Ditahan dan Kena Sanksi

Global
Tank Israel Terus Bergerak ke Rafah, Warga Sipil Kembali Mengungsi

Tank Israel Terus Bergerak ke Rafah, Warga Sipil Kembali Mengungsi

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com