Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wabup Karo Theopilus Ginting Sambut Hangat Rombongan Turis Singapura dari Dolanesia

Kompas.com - 21/05/2023, 23:00 WIB
Ericssen,
Aditya Jaya Iswara

Tim Redaksi

TAMAN SIMALEM, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Karo beserta jajaran bertemu perwakilan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura dan perusahaan swasta Dolanesia.

Pertemuan diadakan di Taman Simalem Resort pada Jumat (19/5/2023) malam berlangsung dengan gagasan untuk pengembangan pariwisata di Kawasan Tanah Karo.

Dolanesia adalah perusahaan yang mempromosikan pariwisata Indonesia dengan menggunakan konten digital melalui fotografer yang tergabung di Indonesian Photo Gallery.

Baca juga: PM Lee Yakin Singapura Bisa Hindari Kontraksi Ekonomi

Perusahaan ini dimotori oleh pendiri dan team leader Martin Lukas, diaspora Indonesia di Singapura didukung timnya dari berbagai latar belakang termasuk warga Singapura.

Dalam kesempatan ini Dolanesia membawa belasan rombongan wisatawan berusia lanjut dari Singapura selama seminggu pada 17-24 Mei, mengelilingi Danau Toba dengan tema Calvary Toba Lake Tour.

Promosi Tanah Karo di "Negeri Singa”

Founder dan Team Leader Dolanesia serta Komisioner Pariwisata, Seni, Budaya, Media, dan Olahraga Forum Komunikasi Masyarakat Indonesia di Singapura (FKMIS) Martin Lukas memaparkan isi buku The 10 New Bali kepada Wakil Bupati Kabupaten Karo Theopilus Ginting di Taman Simalem Resort, Kabupaten Karo, Jumat (19/5/2023) malam.DOKUMENTASI DOLANESIA Founder dan Team Leader Dolanesia serta Komisioner Pariwisata, Seni, Budaya, Media, dan Olahraga Forum Komunikasi Masyarakat Indonesia di Singapura (FKMIS) Martin Lukas memaparkan isi buku The 10 New Bali kepada Wakil Bupati Kabupaten Karo Theopilus Ginting di Taman Simalem Resort, Kabupaten Karo, Jumat (19/5/2023) malam.
KBRI Singapura yang diwakili oleh Juviano Dos Santos Riberio selaku Kepala Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya (Pensosbud) menyatakan, potensi Tanah Karo sangatlah luar biasa.

Hasil bumi, suasana alam, dan kuliner membuat kabupaten di Sumatera Utara ini akan didukung untuk dipromosikan di Singapura.

Juviano juga senang ketika berjumpa rombongan turis. Para wisatawan ini mengungkapkan kegembiraannya terhadap keindahan yang sangat mereka nikmati, dan menyampaikan beberapa masukan untuk peningkatan pariwisata di Danau Toba.

Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Karo Theopilus Ginting yang akrab dipanggil dengan Theo menjelaskan, banyak potensi wisata di wilayahnya yang belum tergarap.

“Masyarakat lebih banyak mengenal Berastagi dibandingkan Karo.” ucap Wabup berusia 44 tahun itu. Padahal Berastagi berada di wilayah Kabupaten Karo.

Theo juga menyampaikan bahwa potensi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) misal Kopi Karo sangatlah besar.

Impiannya adalah Pemerintah Karo mempunyai showroom di Singapura untuk mempromosikan UMKM, kopi, dan pariwisata kabupaten bermoto Pijer Podi itu.

Baca juga: Diaspora Indonesia di Singapura Jajaki Kolaborasi Pariwisata dengan Legislator DPRD Bali

Menanggapi itu, Martin Lukas yang juga Komisioner Pariwisata, Seni, Budaya, Media, dan Olahraga Forum Komunikasi Masyarakat Indonesia di Singapura (FKMIS) mengatakan, gagasan Wabup Theo sangat baik, tetapi perlu juga disiapkan materi promosi yang berkualitas dunia serta story telling yang mengena kepada masyarakat "Negeri Singa”.

Untuk itu, Dolanesia dan diaspora Indonesia di Singapura yang tergabung dalam FKMIS siap mendukung materi promosi serta program pelatihan untuk meningkatkan packaging serta Sumber daya Manusia (SDM) di Tanah Karo.

Di akhir pertemuan, Wabup Theo bersama Juviano menyapa rombongan wisawatan Singapura dan mendengarkan masukan positif dari mereka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rangkuman Hari Ke-818 Serangan Rusia ke Ukraina: 3.000 Napi Ukraina Ingin Gabung Militer | 14.000 Orang Mengungsi dari Kharkiv 

Rangkuman Hari Ke-818 Serangan Rusia ke Ukraina: 3.000 Napi Ukraina Ingin Gabung Militer | 14.000 Orang Mengungsi dari Kharkiv 

Global
Belum Cukup Umur, Remaja 17 Tahun di India Pilih Partai PM Modi 8 Kali di Pemilu

Belum Cukup Umur, Remaja 17 Tahun di India Pilih Partai PM Modi 8 Kali di Pemilu

Global
Menlu AS Tuding ICC Hambat Gencatan Senjata Perang Israel-Hamas

Menlu AS Tuding ICC Hambat Gencatan Senjata Perang Israel-Hamas

Global
Menteri Keamanan To Lam Resmi Terpilih Jadi Presiden Vietnam

Menteri Keamanan To Lam Resmi Terpilih Jadi Presiden Vietnam

Global
Anggota Kabinet Perang Israel Ron Dermer Sebut Tak Ada Kelaparan di Gaza, Kok Bisa? 

Anggota Kabinet Perang Israel Ron Dermer Sebut Tak Ada Kelaparan di Gaza, Kok Bisa? 

Global
Amelia Earhart, Perempuan Pertama yang Melintasi Atlantik

Amelia Earhart, Perempuan Pertama yang Melintasi Atlantik

Internasional
6 Fakta soal Helikopter Presiden Iran, Termasuk Buatan AS dan Sudah Usang

6 Fakta soal Helikopter Presiden Iran, Termasuk Buatan AS dan Sudah Usang

Global
Rusia Umumkan Mulai Latihan Peluncuran Senjata Nuklir Taktis

Rusia Umumkan Mulai Latihan Peluncuran Senjata Nuklir Taktis

Global
Penumpang yang Tewas dalam Singapore Airlines Berencana Berlibur ke Indonesia

Penumpang yang Tewas dalam Singapore Airlines Berencana Berlibur ke Indonesia

Global
[POPULER GLOBAL] Singapore Airlines Turbulensi Parah | Hasil Penyelidikan Awal Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

[POPULER GLOBAL] Singapore Airlines Turbulensi Parah | Hasil Penyelidikan Awal Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Global
Presiden Iran Meninggal, Turkiye Adakan Hari Berkabung

Presiden Iran Meninggal, Turkiye Adakan Hari Berkabung

Global
Saat Pesawat Singapore Airlines Menukik 6.000 Kaki dalam 3 Menit...

Saat Pesawat Singapore Airlines Menukik 6.000 Kaki dalam 3 Menit...

Global
Menlu Jerman: Ukraina Butuh Segera Tingkatkan Pertahanan Udara untuk Lawan Rusia

Menlu Jerman: Ukraina Butuh Segera Tingkatkan Pertahanan Udara untuk Lawan Rusia

Global
Singapore Airlines Turbulensi Parah, Penumpang Terlempar ke Kabin Bagasi

Singapore Airlines Turbulensi Parah, Penumpang Terlempar ke Kabin Bagasi

Global
Presiden Raisi Meninggal, Kedubes Iran Sampaikan Terima Kasih atas Belasungkawa Indonesia

Presiden Raisi Meninggal, Kedubes Iran Sampaikan Terima Kasih atas Belasungkawa Indonesia

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com