Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peralatan Perunggu Berusia 5.000 Tahun Ditemukan di Xinjiang China

Kompas.com - 13/12/2020, 15:06 WIB
Aditya Jaya Iswara

Editor

Sumber Xinhua

URUMQI, KOMPAS.com - Tim arkeolog menemukan sisa-sisa peralatan perunggu berusia lebih dari 5.000 tahun di sebuah situs di Daerah Otonom Uighur Xinjiang, China barat laut, demikian disampaikan otoritas setempat pada Kamis (10/12/2020).

Peralatan perunggu yang ditemukan di situs Tongtiandong tersebut diyakini sebagai benda peninggalan paling awal dari jenisnya yang pernah ditemukan di Xinjiang, ujar Ketua Tim Proyek Penggalian, Yu Jianjun, dari institut peninggalan budaya dan arkeologi daerah itu.

Yu berspekulasi bahwa peralatan perunggu tersebut merupakan benda dekoratif. Penemuan ini sangat penting untuk studi metalurgi padang rumput Eurasia.

Baca juga: Desa Berusia 4.500 Tahun Ditemukan di China Utara

Ditemukan pada 2014, situs Tongtiandong terdiri dari tiga gua utama dan beberapa gua kecil.

Diwartakan kantor berita Xinhua, situs tersebut merupakan situs gua Paleolitik pertama yang ditemukan di Xinjiang.

Sejak 2016, para arkeolog telah menemukan sekitar 2.600 artefak berikut sisa-sisa tanaman pangan dan tetumbuhan, serta hampir 10.000 fosil hewan dari situs tersebut.

Situs ini dinobatkan sebagai salah satu dari 10 penemuan arkeologi teratas China pada 2017.

Baca juga: Misteri Menara Tengkorak Suku Aztec, Konon Bekas Tumbal dan Seluas Lapangan Basket

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com