Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temuan Baru, Bocah 4 Tahun di Milan Positif Covid-19 pada November 2019

Kompas.com - 12/12/2020, 18:43 WIB
Aditya Jaya Iswara

Editor

Sumber Xinhua

MILAN, KOMPAS.com - Sebuah penelitian terbaru mengeklaim bukti keberadaan Covid-19 pada seorang anak laki-laki dari wilayah Milan pada akhir November 2019, beberapa bulan sebelum kasus penyakit virus corona pertama teridentifikasi di Italia.

Para peneliti dari Italia dan Kanada menganalisis spesimen usap (swab) oropharyngeal yang dikumpulkan sejak September 2019 hingga Februari 2020, dari 39 pasien dengan persetujuan pasien.

Sebuah sampel dari seorang bocah laki-laki berusia empat tahun yang tinggal di wilayah sekitar Milan dan tidak memiliki riwayat perjalanan yang dilaporkan, dinyatakan teruji positif.

Baca juga: Eksperimen Penerbangan Bebas Karantina AS-Italia Sukses Dilakukan

Temuan tersebut diungkapkan dalam studi yang dipublikasikan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (AS) pada Selasa (8/12/2020).

Anak itu menderita batuk dan rinitis pada 21 November 2019, dan spesimennya diambil pada 5 Desember 2019, dua pekan setelah timbulnya gejala, untuk diagnosis klinis dugaan campak, sebut artikel tersebut.

"Temuan ini, sesuai dengan bukti lain penyebaran awal Covid-19 di Eropa, membuat perkiraan mulai merebaknya wabah menjadi maju hingga akhir musim gugur 2019," papar studi tersebut dikutip dari Xinhua.

"Penyebaran SARS-CoV-2 yang berjangka panjang dan tidak terdeteksi di Italia utara akan membantu menjelaskan, setidaknya sebagian, tentang dampak yang begitu parah dan cepatnya penyebaran gelombang pertama Covid-19 di Lombardia."

Baca juga: Bertengkar dengan Istri, Pria Italia Berjalan Setara Jakarta-Kendal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com