Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Saus Tomat untuk Pasta, Praktis dan Lebih Hemat

Kompas.com - 24/04/2024, 11:37 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Meksipun saus tomat mudah ditemukan di pasar swalayan, kamu sesungguhnya bisa membuatnya sendiri di rumah.

Bahan untuk membuat saus tomat cukup sederhana. Lama memasaknya 10 menit, tinggal ditumis dan cemplung bergantian.

Setelah jadi, saus tomat bisa digunakan sebagai pelengkap pasta, seperti spageti dan penne.

Dilansir dari BBC Good Food, Rabu (24/4/2024), simak resep saus tomat untuk pasta berikut ini. 

Baca juga:

Resep saus tomat untuk pasta

Bahan:

  • 1 sdm minyak zaitun
  • 1 siung bawang putih (haluskan)
  • 400 gr tomat cincang
  • 1 sdt kaldu sayur bubuk 
  • 1 sdm pure tomat
  • 1 sdt gula pasir
  • Daun kemangi (secukupnya)

Cara membuat saus tomat untuk pasta

1. Panaskan minyak zaitun dalam wajan, tambahkan bawang putih, lalu goreng perlahan selama satu menit.

2. Masukkan tomat cincang, kaldu sayur bubuk, pure tomat, dan gula pasir, lalu didihkan. Kecilkan api, biarkan mendidih tanpa tutup selama lima menit, aduk sesekali.

3. Terakhir, sobek beberapa lembar daun kemangi, lalu masukkan ke dalam saus. Siap disajikan untuk pasta.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com