Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Memilih Labu Kuning yang Manis, Perhatikan Tangkainya

Kompas.com - 16/02/2024, 20:37 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Labu kuning kaya akan nutrisi. Buah berkulit keras ini membantu melindungi sel-sel tubuh, meningkatkan imunitas, dan mengurangi risiko penyakit jantung. 

Dilaporkan oleh Kompas.com, Kamis (19/5/2022), labu kuning mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin E, vitamin K, kalsium, magnesium, fosfor, kalium, natrium, dan selenium.

Baca juga: 9 Macam Jenis Labu, Tidak Hanya Labu Kuning

Bila ingin mengolah labu kuning, kamu bisa mengukusnya terlebih dahulu sebelum disantap, bisa juga membuatnya jadi kolak atau campuran sayur lodeh. Rasanya bisa manis, tapi bisa pula hambar.

Jika kamu ingin memilih labu kuning yang rasanya manis, simak tips berikut ini, dikutip dari Sajian Sedap, Kamis (15/2/2024):

Tips memilih labu kuning yang manis

1. Ukuran lebih kecil

Ilustrasi sugar pumpkin.Dok. Wikimedia Commons/Willis Lam Ilustrasi sugar pumpkin.

Jika hendak mengolah labu kuning menjadi masakan, sebaiknya tidak pilih buah yang berserabut, melainkan yang lebut. Ambillah labu yang ukurannya lebih kecil. 

Apabila membeli labu kuning di swalayan impor, cari labu berjenis sugar pumpkin atau pie pumpkin. Umumnya kedua jenis itu rasanya lebih manis.

Baca juga:

2. Tangkai kuat

Cara memilih labu kuning matangUnsplash/Melanie Dijkstra Cara memilih labu kuning matang

Selain ukuran labu, kamu juga sebaiknya memperhatikan tangkainya. Ambillah labu yang bertangkai segar dan besar, namun tidak lembap dan tidak terdapat lapisan putih kehitaman.

Tangkai seperti itulah yang menandakan labu tersebut masih segar.

Apabila tangkai labu terlihat kering dan keriting, bisa jadi buah tersebut sudah lama dipanen.

Baca juga: Resep Cah Kangkung Labu Kuning, Menu Sarapan Minim Minyak

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com