Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Minuman untuk Sesak Napas, Smoothie Mangga Jeruk Rempah

Kompas.com - 28/08/2023, 11:11 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Minuman untuk sesak napas yang satu ini, terbuat dari buah mangga, jeruk, dan rempah.

Beberapa bahan tersebut memiliki kandungan baik untuk meningkatkan fungsi paru-paru dan mengurangi resiko kesulitan bernapas.

Smoothies buah tersebut menggunakan campuran rempah yang semakin memaksimalkan khasiat dalam segelas minuman. Simak resepnya dari Netmed.

Baca juga:

Resep smoothies mangga jeruk rempah

Bahan

  • 1 buah mangga ukuran kecil
  • 1 buah jeruk ukuran sedang
  • 1 buah jahe, potong sekitar 2 cm
  • 1 buah cabai merah
  • 2 sdm madu
  • 3 sdm air perasan jeruk lemon
  • 4-5 lembar daun mint

Cara membuat smoothies mangga jeruk rempah

  1. Kupas jeruk, buang bijinya, dan potong kecil.
  2. Buang kulit mangga dan iris bagian yang manis. Kupas dan parut jahe, cincang halus.
  3. Siapkan juicer, campurkan jeruk, mangga, jahe, cabai merah, dan madu. Tuang air jeruk nipis dan es serut.
  4. Tuang smoothie dalam gelas, taburi dengan daun mint segar dan nikmati di malam hari.
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com