Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tempat Sarapan Sekitar Keraton Yogyakarta, ada Restoran hingga Cafe

Kompas.com - 12/07/2023, 13:17 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Ada tempat makan sarapan sekitar Keraton Yogyakarta yang bisa kamu jadikan pengalaman kuliner memanjakan lidah.

Sederet tempat kuliner di Keraton Yogyakarta yang buka dari pagi hari ini menawarkan banyak menu hidangan lezat. Seperti Gudeg, Bubur Ayam, dan aneka jajanan pasar lainnya.

Selain hidangan tradisional, ada cafe untuk tempat nongkrong yang buka dari pagi hari. Simak rekomendasinya berikut ini.

1. Warung Brongkos Handayani

Warung Brongkos Handayani berada di Jalan Gading Nomor 2, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka dari pukul 08.00-16.00 WIB.

Rumah makan sederhana di Yogyakarta ini menawarkan menu seperti Nasi Rames Telur, Nasi Rames Daging, Nasi Brongkos Ayam Bacem, Nasi Pecel Telur dengan harga mulai dari Rp 6.000-41.000.

Selain menu makan, kamu bisa pesan menu minuman seperti Wedang Uwuh, Jeruk Panas, Teh Manis Panas dengan harga mulai dari Rp 2.000-9.000.

Warung Brongkos Handayani
Lokasi Jalan Gading Nomor 2, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 08.00-16.00 WIB
Harga mulai dari Rp 6.000-41.000

2. Soto Ayam Pak Wawan

Soto Ayam Pak Wawan berlokasi di Jalan Panembahan Mangkurat Nomor 23, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka dari pukul 05.30-13.00 WIB.

Ada menu masakan Soto Ayam dengan kuah gurih, nasi putih, dan suwiran daging dengan harga mulai dari Rp 10.000.

Jangan lupa untuk tambah menu makan seperti Sate, Kerupuk, dan Gorengan.

Soto Ayam Pak Wawan
Lokasi Jalan Panembahan Mangkurat Nomor 23, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 05.30-13.00 WIB
Harga mulai dari Rp 10.000

3. Warung Makan Khas Bali Putra Mande Jogja

Warung Makan Khas Bali Putra Mande Jogja berada di Jalan Namburan Kidul Nomor 10, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Ada menu masakan khas Bali seperti Nasi Jinggo, Sate Lilit Tuna, Plecing Kangkung, dan Rujak Pindang dengan harga mulai dari Rp 5.000-35.000.

Selain masakan khas Bali, ada menu lainnya seperti Soto Ayam Kampung, Serba Sop Sapi, dan Sop Ayam dengan harga mulai dari Rp 10.000-18.000.

Warung Makan Khas Bali Putra Mande Jogja
Lokasi Jalan Namburan Kidul Nomor 10, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka -
Harga mulai dari Rp 5.000-35.000

4. Gudeg Bu Slamet

Gudeg Bu Slamet berlokasi di Jalan Wijilan Nomor 17, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka dari pukul 05.00-20.00 WIB.

Ada menu Besek dan Kendil dalam paket, seperti Gudeg, Krecek, Ati Ampela Kepala, dan Telur dengan harga mulai dari Rp 72.000.

Selain itu, ada menu Gudeg dan Krecek yang dijual per bungkus mulai dari Rp 25.000-50.000.

Gudeg Bu Slamet
Lokasi Jalan Wijilan Nomor 17, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 05.00-20.00 WIB
Harga mulai dari Rp 25.000-50.000.

5. Mamahké Jogja

Mamahké Jogja berada di Jalan Taman, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka dari pukul 08.00-22.00 WIB.

Ada cafe sekitar Keraton Yogyakarta yang menawarkan menu Roll Cake, Burger, Camilan mengenyangkan seperti Kentang Goreng dan Telur Mata Sapi.

Kamu bisa pesan menu minuman Coffee and Non-Coffee dengan harga mulai dari Rp 10.000-27.000. Ada menu paket seperti Burger Blenger+Kopi Koplo Susu Gula Aren dengan harga mulai dari Rp 45.000.

Selain itu, ada menu paket lainnya seperti Spgahetti, Roll Cake, dan Keripik Kentang dengan harga mulai dari Rp 45.000-95.000.

Mamahké Jogja
Lokasi Jalan Taman, Patehan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 08.00-22.00 WIB
Harga mulai dari Rp 25.000-95.000

6. Bale Raos

Bale Raos berada di Jalan Magangan Kulon Nomor 1, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka dari pukul 10.00-22.00 WIB.

Ada menu seperti Salad, Soup, Bestik Lidah, Bestik Djawa, Sanggar Gecok Ganem, Dendeng Kelem dengan harga mulai dari Rp 40.000-120.000.

Restoran ini menghidangkan beberapa menu masakan favoritnya kerabat dan keluarga Keraton Yogyakarta. Kamu bisa mengunjunginya bersama keluarga.

Bale Raos
Lokasi Jalan Magangan Kulon Nomor 1, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 10.00-22.00 WIB
Harga mulai dari Rp 40.000-120.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com