Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

16 Street Food dari Berbagai Negara di Dunia, Ada Bakso hingga Gelato

Kompas.com - 29/11/2022, 08:07 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah negara di dunia memiliki street food atau jajanan kaki lima yang menjadi andalan.

Street food tidak jarang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang mendatangi negara tersebut

Aroma, rasa, dan bentuk setiap street food ini pun berbeda. Ada yang termasuk kue, makanan beku, hingga hidangan berat.

Dilansir dari Food NDTV, simak 16 street food dari berbagai dunia berikut ini.

1. Arancini dan gelato, Italia

Italia terkenal dengan piza dan pasta. Selain dua hidangan tersebut, masih ada street food yang tidak kalah enaknya.

Dua street food Italia yang populer adalah arancini dan gelato. Arancini merupakan nasi berbalut tepung yang dibentuk bulat dan digoreng.

Sementara gelato merupakan makanan beku yang terbuat dari susu, krim, dan gula. Mirip dengan es krim, tetapi teksturnya lebih padat.

Baca juga: 6 Tempat Makan Gelato di Kota Malang, Harga Mulai Rp 12.000

2. Bakso, Indonesia

ilustrasi bakso dan es teh yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan.SHUTTERSTOCK/Kiki Nadia ilustrasi bakso dan es teh yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan.

Bakso sangat mudah dijumpai di banyak daerah Indonesia. Penjual bakso biasanya berkeliling atau menetap di satu gerai.

Jenis baksonya pun beragam. Ada bakso urat daging, bakso telur, bakso ayam, bakso udang, hingga bakso mercon.

Bakso umumnya disajikan bersama mi, sayur, bawang goreng, seledri, kuah panas, serta kecap dan sambal.

Baca juga: 3 Cara Membuat Bakso Ayam Juicy dan Antigagal, Gunakan Paha Giling

3. Bunny chow, Afrika Selatan

Ilustrasi Bunny chow, street food dari Afrika Selatan. shutterstock/Wesley Lazarus Ilustrasi Bunny chow, street food dari Afrika Selatan.

Selanjutnya, ada bunny chow, street food asal Afrika Selatan yang terbuat dari roti dan kari panas.

Roti persegi, seperti roti tawar, yang tinggi sengaja dibolongi tengahnya sebagai wadah kari panas tersebut.

Makanan ini dipengaruhi oleh masakan India. Sering dipadukan dengan sayuran sebagai pelengkap.

4. Churros, Spanyol

Churros sagu, takjil buka puasa bebas gluten. DOK. PT. ANJ Churros sagu, takjil buka puasa bebas gluten.

Tidak hanya di Spanyol, churros juga populer di Indonesia sejak lama. Street food manis ini terbuat dari adonan tepung dan susu yang digoreng atau dipanggang hingga renyah.

Makanan berbentuk stik kecoklatan ini umum dipadukan dengan saus cokelat atau gula dan kayu manis bubuk.

Baca juga: Resep Churros Saus Cokelat, Bisa untuk Ide Jualan

5. Gimbap atau kimbab, Korea

ilustrasi gimbap atau kimbab. shutterstock/KOHUKU. ilustrasi gimbap atau kimbab.

Gimbap mirip dengan sushi dari Jepang. Street food Korea ini terbuat dari nasi yang dibumbui garam dan minyak wijen.

Selanjutnya, nasi berbalut nori akan diisi dengan daging tumis, bayam, wortel, dan lobak kuning, lalu diiris sama rata.

Baca juga: 2 Cara Membuat Kimbab Enak dan Pulen, Jangan Cuma Pakai Nasi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com