Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Ayam Kung Pao, Menu Makan Malam Istimewa

Kompas.com - 26/10/2022, 20:05 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Ayam kung pao salah satu chinese food yang sering dijumpai pada restoran, bahkan tidak jarang dijadikan menu rice bowl.

Ayam kung pao bisa dijadikan menu makan malam istimewa dengan keluarga, cara membuatnya mudah.

Ayam kung pao terdiri dari bahan yaitu ayam, cabai kering, cabai merah, daun bawang, bawang putih, jahe, dan kacang mete.

Simak resep ayam kung pao berikut ini, dikutip dari buku "Menu Istimewa Sehari-hari Keluarga" (2020) karya Lily Minarosa terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Baca juga: Resep Ayam Kungpao Praktis, Masak Cepat untuk Buka Puasa dan Sahur

Resep ayam kung pao

Bahan:

  • 350 gram ayam fillet, potong dadu
  • 12 buah cabai merah
  • 3 buah cabai merah besar
  • 3 batang daun bawang, potong kasar
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 1 sdt jahe cincang
  • 3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu rendaman:

  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin
  • 3 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm cabai bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt brown sugar
  • 1/4 sdt garam
  • Merica bubuk secukupnya

Pelengkap:

  • Kacang mete

Baca juga:

Cara membuat ayam kung pao:

1. Campur ayam dan bumbu rendaman, diamkan di kulkas selama satu jam.

2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan cabai merah besar dan cabai kering, aduk sampai wangi.

3. Masukkan daging beserta bumbu rendaman dan daun bawang, masak sampai daging matang dan meresap, serta kuah menyusut. Angkat dan sajikan dengan ditaburi kacang mete.

Buku "Menu Istimewa Sehari-hari Keluarga" (2020) karya Lily Minarosa terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com