Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Kedai Teh di Yogyakarta, Tempat Nyaman untuk Nongkrong Santai

Kompas.com - 14/03/2022, 13:16 WIB
Silvita Agmasari

Editor

KOMPAS.com - Berkumpul dan nongkrong bersama teman identik ditemani secangkir kopi. Namun, nongkrong sambil ngeteh kini semakin populer di Indonesia. 

Kedai teh mulai bermunculan di Yogyakarta, menawarkan minuman teh aneka merek dan karakter. 

Pengunjung kedai teh juga bisa menyantap aneka camilan dan menggynakan fasilitas kedai teh seperti Wifi untuk bekerja. 

Berikut dua kedai teh di Yogyakarta, rekomendasi dari TribunJogja.com

Baca juga:

1. Kedai Lokalti Perdamaian

Kedai teh yang satu ini berada di Jalan Damai, Banteng, Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, DIY.

Kedai Lokalti Perdamaian buka setiap hari pukul 04.00 - 00.00 WIB.

Menu yang ditawarkan pun beragam. Ada puluhan jenis teh yang bisa Anda nikmati di kedai ini.

Beberapa di antaranya adalah Teh Hijau Tong Dji, Teh Hijau Kemuning, Teh Tambi, Teh Kaligua, Teh Kampul Solo, dan masih banyak lagi.

Terdapat pula menu teh signature racikan spesial dari kedai ini, yaitu Teh Mantan Manten, Teh Loro A Tea, Teh Lik Yadi, Teh Spesial Solo, dan Teh Mba Winarsih.

Interior dalam ruang Kedai Lokalti Perdamaian cukup klasik dengan meja dan kursi kayu. Ada pula beberapa kursi besi yang dicat dengan warna putih.

Sementara itu, ada pula pilihan tempat duduk di luar ruangan bagi Anda yang lebih suka menikati suasana outdoor.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by TEMPAT NGETEH PALING BETUL (@kedailokalti)

Penyajian teh juga cukup unik, yaitu menggunakan pot tanah liat. Namun, ada pula menu yang disajikan dengan gelas kaca biasa.

Selain teh, Kedai Lokati Perdamaian juga menyediakan menu snack untuk menemani Anda ngeteh, yaitu pisang goreng, tahu walik, cilok, singkong goreng, tempe kampul, kentang goreng, dan risol.

Uniknya, camilan tidak disajikan dengan piring, melainkan dengan wajan kecil seperti mainan pasaran. 

Kisaran minuman teh mulai Rp 8.000 sampai Rp 18.000. Sementara untuk camilan, harganya mulai Rp 7.000-Rp 8.000.

Baca juga: 15 Nasi Goreng Enak di Yogyakarta, Cocok untuk Makan Malam

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com