Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Produsen Minyak Mentah, Kenapa Indonesia Masih Impor BBM dari Singapura?

Kompas.com - 28/05/2022, 08:15 WIB
Muhamad Syahrial

Penulis

Hampir setiap tahun, Singapura jadi negara yang paling banyak mengekspor BBM ke Indonesia, mengalahkan Arab Saudi yang berstatus sebagai produsen minyak terbesar global.

Singapura juga tercatat sebagai negara pengekspor minyak terbesar ketiga di dunia. Sebagian besar ekpsor minyak tersebut dikirim ke Indonesia, Malaysia, dan China.

Singapura impor minyak mentah dari Indonesia

Sebagaimana diberitakan KOMPAS.com pada Senin (23/5/2022), bahan baku pembuatan BBM di Singapura yaitu minyak mentah datang dari Indonesia dalam jumlah yang cukup besar.

Pada Januari-September 2019, nilai ekspor minyak mentah Indonesia ke Singapura adalah 546,71 juta dollar AS. Nilai ini mencapai 43,49 persen dari total ekspor minyak mentah Indonesia.

Bahkan, sepanjang 2000 hingga 2021, Indonesia belum pernah sekalipun mencatatkan surplus alias selalu tekor saat berdagang dengan Singapura.

Baca juga: BBM Jenis Solar 51 Ada di SPBU Mulai 1 April 2022, Berapa Harganya?

Dikutip dari laman Badan Pusat Statistik (BPS), total ekspor Indonesia ke Singapura yakni 2019 sebesar 12,916 miliar dollar AS, 2020 sebesar 10,661 miliar dollar AS, dan tahun 2021 mencapai 11,634 miliar dollar AS.

Sebaliknya, impor Indonesia dari Singapura pada tahun 2019 adalah 17,589 miliar dollar AS, tahun 2020 sebesar 12,341 miliar dollar AS, dan tahun 2021 mencapai 15,415 miliar dollar AS.

Dengan begitu, defisit Indonesia dalam 3 tahun terakhir berdagang dengan Singapura sebesar 4,673 miliar dollar AS (2019), 1,679 miliar dollar AS (2020), dan 3,817 miliar dollar AS (2021).

(Penulis: Muhammad Idris)

Sumber: KOMPAS.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com