Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Merokok Bisa Berdampak Negatif terhadap Kualitas Tidur Seseorang

Kompas.com - 22/03/2024, 21:30 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Kualitas tidur bergantung pada apa yang Anda lakukan sebelumnya, seperti aktivitas fisik, makan dan minum yang dikonsumsi, dan seberapa terstimulasi mentalnya.

Salah satu aktivitas yang dapat memengaruhi kualitas tidur Anda di malam hari adalah merokok sebelum tidur.

Merokok diketahui berdampak negatif terhadap kualitas tidur Anda dan dapat menyebabkan masalah tidur termasuk:

  • Fragmentasi tidur
  • Insomnia
  • Mendengkur
  • Apnea tidur.

Baca juga: 7 Suplemen untuk Meningkatkan Kualitas Tidur, Bisa Mengatasi Jetlag


Mengapa merokok buruk untuk kualitas tidur?

Dilansir dari laman Verywell Health, masalah tidur yang berhubungan dengan merokok, sebagian besar disebabkan oleh kandungan nikotinnya.

Nikotin merupakan bahan aktif dalam produk tembakau yang memiliki sifat stimulan dan dianggap bertanggung jawab atas insomnia dan potensi masalah tidur lain terkait merokok.

Penelitian menunjukkan mengonsumsi nikotin dan alkohol sebelum tidur dapat berdampak negatif pada kuantitas dan kualitas tidur.

Diketahui nikotin adalah zat yang paling umum digunakan untuk membuat seseorang terjaga di malam hari.

Jika Anda adalah seorang perokok, untuk mendapatkan istirahat malam yang nyenyak, Anda harus mengurangi nikotin dan alkohol empat jam sebelum tidur.

Baca juga: Tidak Perlu Obat Tidur, Berikut 5 Teh Herbal yang Bisa Mengatasi Insomnia

Bagaimana nikotin memengaruhi kualitas tidur?

Ilustrasi insomnia, salah satu dampak negatif merokok terhadap kualitas tidur.Shutterstock/Kmpzzz Ilustrasi insomnia, salah satu dampak negatif merokok terhadap kualitas tidur.

Baik dari produk tembakau atau vape, penggunaan nikotin sesekali pun dapat berdampak negatif pada tidur.

Penelitian menunjukkan bahwa perokok hampir 50 persen lebih mungkin mengalami gangguan tidur dibandingkan bukan perokok, menurut Sleep Foundation.

Orang yang merokok, vape, atau menggunakan produk tembakau lainnya cenderung membutuhkan waktu lebih lama untuk tertidur, lebih sering terbangun di malam hari, dan jam tidurnya lebih sedikit.

Baca juga: Dampak Negatif Insomnia terhadap Kesehatan Mental

Nikotin juga dapat mengubah cara tubuh bergerak melalui tahapan tidur. Perokok cenderung menghabiskan waktu lebih lama pada tahap tidur ringan.

Kondisi tersebut menyebabkan lebih banyak terbangun di malam hari, dan lebih sedikit waktu pada tahap tidur nyenyak dan restoratif.

Sejalan dengan itu, dikutip dari laman Health.com, nikotin dalam rokok adalah stimulan dan dapat memperburuk insomnia, terutama jika Anda menyalakannya menjelang waktu tidur.

Halaman:

Terkini Lainnya

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com