Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jarang Disadari, Sifat Ini Jadi Tanda Seseorang Sangat Cerdas

Kompas.com - 22/01/2024, 19:15 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tes intelligence quotient atau IQ kerap digunakan untuk mengukur kecerdasan, kemampuan, dan bakat seseorang.

Ilmuwan memandang kecerdasan sebagai kemampuan seseorang untuk belajar dari pengalaman, beradaptasi, membentuk diri, dan memilih lingkungannya.

Dilansir dari Healthline, berbagai tes dan skala IQ pun digunakan untuk mengukur tingkat kecerdasan seseorang.

Meski, kecerdasan tidak melulu tentang seberapa banyak angka IQ yang berhasil diperoleh setelah menjalani tes.

Beberapa ahli percaya, tes tunggal tidak dapat memberikan gambaran yang jelas tentang kecerdasan.

Mereka berargumentasi bahwa manusia perlu mempertimbangkan tidak hanya satu jenis kecerdasan, tetapi juga jenis kecerdasan lainnya.

Terlepas dari hal tersebut, tanda-tanda seseorang yang cerdas terkadang sangat mudah dikenali, meski jarang diketahui.

Salah satunya, menurut psikoterapis dan pelatih karier yang berbasis di New York, Amerika Serikat, Jenny Maenpaa, yakni menjadi seorang pendengar yang baik.

Lantas, apa korelasinya?

Baca juga: Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi Tak Pernah Lakukan Hal Ini


Pendengar aktif tanda orang cerdas

Ilustrasi kecerdasan. Pendengar aktif adalah tanda orang cerdas yang jarang disadari.iStockphoto/iLexx Ilustrasi kecerdasan. Pendengar aktif adalah tanda orang cerdas yang jarang disadari.
Jenny Maenpaa menjelaskan, orang-orang yang mampu melihat suatu interaksi secara holistik atau menyeluruh sebagai satu kesatuan biasanya sangat cerdas.

"Dibandingkan hanya merespons hal terakhir yang lawan bicara katakan dengan hal pertama yang dipikirkan," ujarnya kepada CNBC, Kamis (18/1/2024).

Menurutnya, keterampilan ini juga dikenal sebagai active listening atau mendengarkan secara aktif.

Meski menjadi pendengar, orang dengan ciri ini memerlukan lebih dari sekadar duduk diam saat seseorang berbicara.

"Mendengarkan secara aktif adalah ketika seseorang dapat mendengarkan Anda secara panjang lebar, benar-benar memahami apa yang Anda katakan, dan tidak menyela," tuturnya.

Maenpaa melanjutkan, umumnya pendengar aktif akan merespons dengan pertanyaan karena mereka benar-benar penasaran dengan apa yang lawan bicaranya utarakan.

Halaman:

Terkini Lainnya

7 Sarapan Sehat untuk Penderita Asam Lambung, Tidak Bikin Perut Perih

7 Sarapan Sehat untuk Penderita Asam Lambung, Tidak Bikin Perut Perih

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 29-30 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 29-30 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Gaji Buruh Dipotong Tapera, Mulai Kapan? | Profil Rwanda, Negara Terbersih di Dunia

[POPULER TREN] Gaji Buruh Dipotong Tapera, Mulai Kapan? | Profil Rwanda, Negara Terbersih di Dunia

Tren
Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Tren
Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Tren
4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

Tren
SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

Tren
Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Tren
Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Tren
Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Tren
Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Tren
Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Tren
Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Tren
Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Tren
Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com