Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Dilalap Api, Bagaimana Kru Japan Airlaines Evakuasi Seluruh Penumpang dengan Selamat?

Kompas.com - 05/01/2024, 21:15 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pesawat Japan Airlines (JAL) dan pesawat Penjaga Pantai Jepang bertabrakan di landasan pacu Bandar Haneda, Tokyo pada Selasa (2/1/2024).

Dalam insiden itu, lima awak pesawat Penjaga Pantai dilaporkan tewas, sedangkan satu orang lainnya dinyatakan selamat.

Sementara, seluruh penumpang Japan Airlines yang berjumlah 367 orang dan 12 awak kabin, selamat dalam insiden itu.

Lantas, bagaimana cara kru pesawat berhasil menyelematkan seluruh penumpang dengan selamat?

Baca juga: Detik-detik Pesawat Japan Airlines Terbakar Terekam Kamera Penumpang dari Dalam Kabin

Penyelamatan 18 menit

Segera setelah pesawat berhenti di landasan, pramugari meminta para penumpang untuk tetap tenang. Sebab, kondisi pesawat saat itu sudah dipenuhi api dan asap.

Dikutip dari Reuters, para kru kemudian bergegas melakukan pengecekan visual pada bagian luar dan memutuskan dari delapan pintu darurat, pintu mana yang aman untuk digunakan sebagai jalan keluar.

Setelah menentukan pintu darurat keluar yang aman untuk digunakan, pramugari dan kru pesawat menyampaikan perintah singkat kepada para penumpang untuk meninggalkan barang bawaan dan keluar melalui pintu darurat yang sudah ditentukan.

Protokol darurat menetapkan bahwa kru harus mendapat izin dari kokpit untuk membuka pintu keluar darurat.

Kapten kemudian berdiri di dekat dua pintu keluar di depan dan memberi lampu hijau untuk evakuasi.

Baca juga: Kronologi Pesawat Japan Airlines Terbakar di Bandara Haneda, Diduga Tabrakan dengan Pesawat Lain

Berdasarkan keterangan JAL, pintu keluar ketiga yang aman di belakang tidak dapat dibuka, karena pengumuman publik dan sistem interkom tidak lagi berfungsi.

Awak kabin kemudian membuat keputusan yang tepat dengan tetap membuka pintu, sehingga penumpang dapat meluncur ke saluran evakuasi.

Semua pramugari dilatih setahun sekali mengenai prosedur evakuasi, dengan melakukan simulasi berbagai skenario, seperti apa yang harus dilakukan ketika mereka tidak dapat berkomunikasi dengan kokpit.

Setelah memastikan seluruh penumpang telah meluncur dengan aman di ketiga perosotan tersebut, kru dan pilot menyelesaikan evakuasi 18 menit setelah mendarat.

Petugas JAL tidak mengetahui berapa lama proses yang berlangsung sejak pesawat tersebut benar-benar berhenti.

Baca juga: Pintu Mana yang Dipakai Kru Pesawat Japan Airlines untuk Evakuasi Penumpang?

Pesawat didesain mampu evakuasi 90 detik

Diketahui, A350-900 disertifikasi mampu memuat penuh hingga 440 penumpang untuk dievakuasi dalam waktu 90 detik dengan hanya separuh pintu keluar yang dapat digunakan.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Tren
China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

Tren
Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Tren
Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Tren
Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Tren
Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Tren
Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Tren
Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Tren
Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Tren
Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

BrandzView
Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Tren
KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

Tren
Intip Kehidupan Mahasiswa Indonesia di UIM Madinah, Beasiswa '1.000 Persen' dan Umrah Tiap Saat

Intip Kehidupan Mahasiswa Indonesia di UIM Madinah, Beasiswa "1.000 Persen" dan Umrah Tiap Saat

Tren
Mengenal Penyakit Multiple Sclerosis, Berikut Gejala dan Penyebabnya

Mengenal Penyakit Multiple Sclerosis, Berikut Gejala dan Penyebabnya

Tren
Kenali Perbedaan SIM C, SIM C1, dan SIM C2

Kenali Perbedaan SIM C, SIM C1, dan SIM C2

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com