Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Ada Laki-laki 21 Tahun Belum Pernah Mimpi Basah, Kok Bisa?

Kompas.com - 29/11/2023, 09:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan yang mengaku seorang laki-laki berusia 21 tahun dan belum pernah mimpi basah, ramai setelah diunggah akun X (dulu Twitter) @18fesss, Senin (27/11/2023).

Lewat unggahannya, dia mengaku belum pernah mengalami mimpi basah secara normal.

"Aku cowo dan udah umur 21 belum mimpi basah normal kah? soalnya kepikiran terus sampe sekarang kok belum pernah mimpi," tulisnya.

Unggahan tersebut lantas mendapatkan sejumlah komentar dari warganet lainnya.

Akun @KokoDadxxx mengaku juga tidak pernah mimpi basah, namun kondisinya tetap normal dan bisa punya anak.

Pengguna akun @Chwoxxx menyatakan wajar jarang mimpi basah di usia dewasa dibandingkan saat masa pubertas.

Sementara akun @AndreMokha2147 menyebut makan tauge bisa untuk mengatasi hal tersebut.

Lalu, benarkah ada laki-laki berusia 21 tahun yang belum mengalami mimpi basah, apa penyebabnya?

Baca juga: Benarkah Wanita Juga Alami Mimpi Basah?


Penjelasan dokter

Dokter spesialis andrologi di RSUD Dr. Soetomo Surabaya, Agustinus mengatakan seorang laki-laki bisa saja belum pernah mimpi basah meskipun dia sudah dewasa.

Dia menyebutkan, ada beberapa penyebab seseorang belum pernah mengalami mimpi basah, salah satunya karena tidak mengalami pubertas. 

Kondisi seseorang yang tidak mengalami pubertas dikenal dengan constitutional delayed of puberty.

Disebutkan, Constitutional delayed of puberty adalah kondisi yang terjadi ketika seorang anak mengalami penundaan pubertas dibandingkan anak seusianya.

Penundaan ini mungkin disebabkan oleh keadaan genetik, kekurangan gizi, atau penyakit kronis.

Penyebab lain laki-laki tidak mimpi basah, lanjut Agustinus, bisa terjadi karena adanya gangguan di otak.

"Contohnya gangguan hipotalamus yang menyebabkan organ ini tidak memproduksi hormon pelepas gonadotropin," ujar Agustinus kepada Kompas.com, Selasa (28/11/2023).

Gonadotropin merupakan hormon yang membantu produksi testosteron dan sperma. Ada juga gangguan lain di otak seperti penyakit hipofisis atau kekurangan hormon yang diproduksi kelenjar pituitari.

Kondisi ini juga membuat produksi hormon gonadotropin terganggu.

"(Penyebab lainnya berupa) gangguan pada testis sehingga produksi testosteron tidak memadai," imbuh Agustinus.

Contoh gangguan pada testis tersebut yakni sindrom klinefelter. Sindrom ini membuat seorang laki-laki tidak dapat menghasilkan testosteron pada kadar normal sehingga memengaruhi proses pubertasnya.

Baca juga: Terlalu Sering Masturbasi Bisa Memengaruhi Kualitas Sperma, Benarkah?

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com