Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duduk Perkara Content Creator Nyaris Diamuk Massa Saat Bikin Konten Tegur Pengendara Lawan Arah

Kompas.com - 17/08/2023, 11:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Content creator Laurendra Hutagalung bersama timnya nyaris diamuk massa saat membuat konten menegur pengendara yang melawan arah.

Peristiwa tersebut terjadi di depan rumah makan Ayam Bakar Wong Solo, Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa (15/8/2023) malam.

Warga di lokasi Laurendra membuat konten merasa tidak senang dengan video yang dibuat pemilik kanal YouTube Lauren TV ini.

Akibatnya, massa yang tidak senang menggeruduk Laurendra bersama timnya. Mereka kemudian mengamankan diri ke warung makan agar terhindar dari amukan massa.

Laurendra akhirnya meminta maaf atas konten yang ia buat. Ia juga berjanji akan meminta izin terlebih dulu sebelum membuat konten setelah nyaris jadi sasaran amarah massa.

Lantas, bagaimana awal mula peristiwa tersebut bisa terjadi?

Baca juga: Kiat Sukses Menjadi Content Creator di Era Digital

Berawal dari mencegat pengendara lawan arah

Seorang warga bernama Ivan membeberkan awal mula Laurendra hampir menjadi bulan-bulanan massa ketika membuat konten.

Ia menjelaskan, awalnya Laurendra sedang membuat konten dengan menegur pengendara yang melawan arah di Jalan Lapangan Ros Utara.

Pembuatan konten sudah dimulai sejak Selasa (15/8/2023) pukul 16.00 WIB dan prosesnya berjalan normal.

Ivan juga menyampaikan, pengendara yang melawan arah mengikuti instruksi yang diberikan oleh Laurendra.

"Mereka menghalau orang yang lawan arah dari Stasiun tebet, gitu," kata Ivan, dikutip dari Kompas.com, Rabu (16/8/2023).

Namun, situasi mulai tidak kondusif ketika warga sekitar, terutama ojek online (ojol) merasa tidak nyaman dengan keberadaan Laurendra di lokasi.

Apalagi, pada saat itu Laurendra bersama timnya memberikan edukasi dengan cara membentak.

"Chaos pertamanya itu kalau kata teman-teman ada anak kecil yang dibentak," ujar Ivan.

"Terus dari pihak dianya nyolot, makanya pengguna jalan kesal, terutama ojek online," sambungnya.

Baca juga: Jatuhkan Pesawat demi Konten, YouTuber Ini Terancam Penjara 20 Tahun

Halaman:

Terkini Lainnya

Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Perjalanan Tapera, Digulirkan Saat Era SBY dan Kini Dijalankan Jokowi

Tren
Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Donald Trump Dinyatakan Bersalah Menyuap Aktris Film Dewasa

Tren
Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Kementerian ESDM Akui Elpiji 3 Kg Tidak Terisi Penuh, Ini Alasannya

Tren
Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Buku Panduan Sastra Mengandung Kekerasan Seksual, Kemendikbud Ristek: Sudah Kami Tarik

Tren
Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Adakah Manfaat Berhenti Minum Kopi?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 31 Mei-1 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

[POPULER TREN] Bayi Tertabrak Fortuner, Orangtua Bisa Dipidana? | Mahasiswa UM Palembang Diduga Plagiat Skripsi Lulusan Unsri

Tren
Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Tren
Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Tren
Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Tren
Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Tren
9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

Tren
MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

Tren
Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Tren
Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com