Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Mi, Lahir di China ataukah Italia?

Kompas.com - 29/11/2021, 17:00 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com -  Jika mengulik sejarah mi, pasti akan terpikir dua negara yang selalu tersohor akan olahan serba mi-nya, yaitu China dan Italia.  

China tersohor dengan olahan mi buatan tangannya, dan Italia tersohor dengan jenis mi yang digunakan mengolah spagheti yang lebih terkenal dengan sebutan pasta.

Baik mi atau pasta, memiliki kemiripan rasa, wujud dan tekstur. Meski keduanya terbuat dari jenis varian gandum yang berbeda.

Selain Italia dan China, bangsa Arab juga pernah mengklaim bahwa olahan ini berasal dan lahir di tanah mereka.

Lantas manakah yang benar?

Baca juga: Sejarah Es Krim dan Perkembangan Variannya dari Tahun ke Tahun

Asal usul mi

Melansir SBS, dalam dunia kuliner ada yang menyatakan bahwa pasta sebenarnya lahir di China. Kemudian terbang ke Italia dan berbagai belahan dunia lain berkat dibawa oleh Marco Polo.

Di tahun 2005 ada sebuah penelusuran yang akhirnya menemukan bukti ditemukannya mangkuk mi purba di situs arkeologi Lajia, China. Mangkuk ini terbukti sudah berusia 4000 tahun lebih.

Dalam tulisan kuliner lain, dikatakan bahwa penemuan tulisan kuno soal mi berasal dari Dinasti Han Timur, yang ada di sekitar tahun 25 dan 220 Masehi.

Jen Lin Liu, penulis kuliner dari Amerika, melintasi jalur sutra untuk menyelidiki asal muasal mi dan pasta.Unsplash/Foodism360 Jen Lin Liu, penulis kuliner dari Amerika, melintasi jalur sutra untuk menyelidiki asal muasal mi dan pasta.
Jen Lin Liu, pemerhati dan penulis kuliner asal Amerika, melakukan perjalanan selama enam bulan di rentang akhir tahun 2010 dan 2011 untuk menemukan sejarah kelahiran mi yang lebih akurat.

Baca juga: Makanan Sejuta Umat, Ini Sejarah Mi Instan

Perjalanan Liu ini terentang dari China hingga Roma. Melewati jalur sutra, dengan menyinggahi Asia Tengah, Iran, Turki, hingga Yunani.

"Berdasar penelitian dalam perjalanan tersebut, saya yakin bahwa dokumentasi pertama soal mi memang berasal dari China, di masa 200 atau 300 sebelum Masehi, " begitu papar penulis buku On the Noodle Road ini.

Liu juga berani memastikan bahwa rakyat bangsa China jugalah masyarakat dunia yang pertama kali mencicipi sajian mi.

Meski beberapa bukti sudah menguatkan penemuan Liu tersebut, Liu masih belum yakin jika pasta juga merupakan olahan pangan temuan bangsa China. 

Bisa jadi menurut Liu, bahwa ada dua jenis tradisi makanan yang hampir mirip bentuk dan rasanya, yang berkembang di dua benua yang berbeda di waktu yang hampir sama. 

"Tapi berdasar perjalanan tersebut, bisa saya pastikan jika mi buatan China terbang dan mempengaruhi kuliner Jepang, Asia Tengah hingga Turki," ujar Liu.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Venezuela Akan Jadi Negara Pertama yang Kehilangan Gletser, Berikutnya Indonesia

Venezuela Akan Jadi Negara Pertama yang Kehilangan Gletser, Berikutnya Indonesia

Tren
Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Ini Kata Lembaga Sensor Film

Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Ini Kata Lembaga Sensor Film

Tren
4 Dokumen yang Dibawa Saat UTBK SNBT 2024 Gelombang 2, Apa Saja?

4 Dokumen yang Dibawa Saat UTBK SNBT 2024 Gelombang 2, Apa Saja?

Tren
Pj Gubernur Jabar Perketat Pelaksanaan Study Tour, Simak Aturannya

Pj Gubernur Jabar Perketat Pelaksanaan Study Tour, Simak Aturannya

Tren
Kasus Perempuan yang Meninggal usai Cabut Gigi Berlanjut, Suami Akan Laporkan Klinik ke Polisi

Kasus Perempuan yang Meninggal usai Cabut Gigi Berlanjut, Suami Akan Laporkan Klinik ke Polisi

Tren
Daftar 19 Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024

Daftar 19 Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024

Tren
Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Tren
Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Tren
Seorang Bocah Berusia 7 Tahun Meninggal Setelah Keracunan Mi Instan di India

Seorang Bocah Berusia 7 Tahun Meninggal Setelah Keracunan Mi Instan di India

Tren
Apa Itu KRIS? Pengganti Kelas BPJS Kesehatan per 30 Juni 2025

Apa Itu KRIS? Pengganti Kelas BPJS Kesehatan per 30 Juni 2025

Tren
Kata Media Asing soal Kecelakaan di Subang, Soroti Buruknya Standar Keselamatan di Indonesia

Kata Media Asing soal Kecelakaan di Subang, Soroti Buruknya Standar Keselamatan di Indonesia

Tren
Pendaftaran STIS 2024 Dibuka 15 Mei, Total 355 Kuota, Lulus Jadi CPNS

Pendaftaran STIS 2024 Dibuka 15 Mei, Total 355 Kuota, Lulus Jadi CPNS

Tren
Mencari Bus Pariwisata yang Layak

Mencari Bus Pariwisata yang Layak

Tren
DNA Langka Ditemukan di Papua Nugini, Disebut Bisa Kebal dari Penyakit

DNA Langka Ditemukan di Papua Nugini, Disebut Bisa Kebal dari Penyakit

Tren
Duduk Perkara Komika Gerallio Dilaporkan Polisi atas Konten yang Diduga Lecehkan Bahasa Isyarat

Duduk Perkara Komika Gerallio Dilaporkan Polisi atas Konten yang Diduga Lecehkan Bahasa Isyarat

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com