Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Penyakit Asam Lambung, Jangan Coba-coba Konsumsi Ini

Kompas.com - 19/08/2021, 16:35 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Gangguan asam lambung kerap kali terasa menganggu bagi penderitanya. Pasalnya saat asam lambung naik, maka sensasi terbakar di sekitar dada bisa muncul kapanpun.

Dikutip dari Kompas.com, Kamis (19/8/2021) gangguan asam lambung merupakan sebuah kondisi ketika cincin otot yang disebut dengan sfingter esofagus bagian bawah (LES) tidak tertutup sepenuhnya.

Akibatnya ketika LES terlalu sering terbuka, asam yang diproduksi oleh lambung bisa naik ke kerongkongan.

Baca juga: Berikut Makanan, Minuman, serta Buah yang Harus Dihindari Penderita Asam Lambung

Karena itulah perasaan tidak nyaman di dada seperti terbakar bisa muncul dan mengganggu.

Ada banyak penyebab dari gangguan asam lambung.

Salah satu penyebab timbulnya ganggunan pada asam lambung yakni dipicu oleh makanan tertentu terutama makanan yang bersifat asam.

Baca juga: INFOGRAFIK: Cara Alami Redakan Asam Lambung

Apabila Anda salah satu penderita penyakit asam lambung, berikut ini makanan yang harus dihindari, sebagaimana dikutip dari The Healthy:

1. Kopi

Ketika seseorang memiliki gangguan asam lambung, maka seseorang sebaiknya menghindari kopi.

Hal ini karena di dalam kopi, terkandung kafein yang bisa menyebabkan iritasi lambung.

Ahli diet terdaftar di Tidewater Physicians di Newport News, Virginia, AS, Gale Pearson pernah menjelaskan bahwa stimulan seperti kafein juga bisa mengendurkan sfingter esofagus bawah (LES) yang kemudian menyebabkannya tak tertutup dengan benar.

Hal inilah yang kemudian menyebabkan isi lambung bocor dan mengalir ke kerongkongan.

Baca juga: Viral Info Ashraf Sinclair Meninggal karena GERD, Ini Penjelasan Dokter

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com