Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencipta Varian Rasa Indomie Nunuk Nuraini Meninggal Dunia, Bagaimana Sejarah Indomie?

Kompas.com - 28/01/2021, 08:50 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Produk Indomie semakin digemari ketika pada 1983 muncul kepada publik varian rasa dari Indomie Mi Goreng.

Mengutip dari laman resminya, perusahaan mengeklaim bahwa Indomie Mi Goreng sebagai rasa Indomie paling populer di dunia yang terbuat dari tepung berkualitas serta bahan dan bumbu segar pilihan.

Indomie pertama kali dibuat oleh PT Sanmaru Food Manufacturing Co Ltd.

Baca juga: 5 Sajian Mi Khas Daerah di Indonesia, Apa Saja?

Akan tetapi, pada 1984 perusahaan tersebut dibeli oleh PT Sarimi Asli Jaya yang memproduksi Sarimi.

Kemudian pada 1990, PT Indofood Sukses Makmur Tbk yang sebelumnya bernama PT Panganjaya Intikusuma mengakuisisi perusahaan tersebut.

Kini, baik Sarimi maupun Indomie, berada di bawah satu perusahaan yang sama.

Baca juga: Ramai soal Mi Sohun Bercampur Kaporit di Banyuasin, Apa Bahayanya?

Keberadaan PT Indofood tak bisa terlepas dari adanya sosok Sudono Salim atau Liem Sioe Liong.

Mengutip Harian Kompas, Minggu (20/12/1992), Salim dengan Salim Group-nya menerapkan strategi bisnis yang terintegrasi.

Dengan demikian, sedikitnya 90 persen pasar domestik mi instan ketika itu dikuasai Salim Group melalui produk Supermi, Sarimi, Super Cup, dan sebagainya.

Baca juga: Mengenang Pengusaha Nyentrik Bob Sadino dan Perjalanan Hidupnya...

Populer di mancanegara 

Tak hanya di Indonesia, Indomie populer hingga mancanegara, seperti Singapura, Malaysia, Hong Kong, dan Taiwan.

Produk Indomie juga menjangkau kawasan Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan Amerika.

Pemasaran Indomie ke luar negeri telah dimulai sejak 1992.

"Kalau bicara populer, Indomie itu sejak tahun 1992, jadi sudah mengakar, dan original yang pertama," ujar Direktur PT Indofood Sukses Makmur Franciscus Welirang, melansir pemberitaan Kompas.com (8/6/2017).

Kini Indomie memiliki sejumlah pabrik di berbagai negara, seperti Malaysia, Arab Saudi, Nigeria, Suriah, dan Mesir.

Baca juga: Arab Saudi Umumkan Syarat Terbaru, Ini Aturan Umrah di Masa Pandemi

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com